Vietnam Ingin Uni Eropa Bertindak Lebih Kuat untuk Bersama-sama Menangani Semua Tantangan Global

(VOVWORLD) - Atas undangan Perwakilan Uni Eropa di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), pada Jumat (7 Juni), di New York, Amerika Serikat (AS), Duta Besar, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, Dang Hoang Giang, melakukan pembahasan antara Duta Besar Komissi Politik dan Keamanan Uni Eropa (PSC) dan Duta Besar beberapa negara anggota PBB tentang situasi dunia dan kemampuan mendorong kerja sama antarkawasan dalam masalah-masalah perdamaian dan keamanan internasional.
Vietnam Ingin Uni Eropa Bertindak Lebih Kuat untuk Bersama-sama Menangani Semua Tantangan Global - ảnh 1Pembahasan tersebut (Foto: VOV di AS)

Pada pembahasan tersebut, Duta Besar Dang Hoang Giang mengapresiasi peranan Uni Eropa, menginginkan agar Uni Eropa memberikan suara dan kontribusi yang positif dan lebih bertanggung jawab dalam sistem multilateral dan PBB guna menangani tantangan-tantangan global sekarang ini, pada latar belakang situasi internasional yang semakin menjadi rumit, persaingan semakin meningkat. Pada forum-forum multilateral, Duta Besar Dang Hoang Giang merekomendasikan untuk memperkuat kerja sama Vietnam-Uni Eropa di bidang-bidang yang menjadi minat bersama seperti: keamanan laut, keamanan sumber air, menjunjung tinggi hukum internasional dan menghormati semua prinsip dasar dari Piagam PBB.

Komentar

Yang lain