Vietnam Laksanakan Target-Target Pembangunan yang Berkelanjutan dengan Lebih Baik
(VOVWORLD) - Pada Rabu sore (25 September), di Kota Hanoi, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Le Thanh Long, Ketua Dewan Nasional urusan Pembangunan yang Berkelanjutan, memimpin sidang pertama dari dewan ini.
Sidang pertama Dewan Nasional urusan Pembangunan yang Berkelanjutan. Foto: VGP |
Pada sidang tersebut, Deputi PM Le Thanh Long menekankan, Vietnam telah melaksanakan dengan serius target-target pembangunan yang berkelanjutan dan pada dasarnya telah memberlakukan secara penuh dokumen-dokumen untuk melaksanakan target-target pembangunan yang berkelanjutan. Vietnam memiliki banyak titik cerah tentang pembangunan yang berkelanjutan, mencapai kemajuan yang berarti tentang penghentian kemiskinan, air bersih dan kebersihan, pengurangan ketidaksetaraan dalam masyarakat, dll.
Deputi PM Le Thanh Long meminta berbagai kementerian dan instansi untuk terus memberikan masukan kepada Dewan Nasional urusan Pembangunan yang Berkelanjutan dalam melaksanakan haluan, strategi, mekanisme dan kebijakan tentang pembangunan yang berkelanjutan. Dia sepakat akan menyelenggarakan evaluasi jangka menengah terhadap pelaksanaan Rencana aksi nasional tentang pelaksanaan Agenda 2030 Vietnam demi pembangunan yang berkelanjutan pada tahun 2025.