Vietnam-Laos: Meningkatkan Efektivitas Investasi dan Kerja Sama di Semua Bidang

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada Selasa sore (25 Februari), di Kota Hanoi, telah menerima Deputi PM Laos, Saleumxay Kommasith sehubungan dengan kunjungannya di Vietnam untuk menghadiri Forum Masa Depan ASEAN (AFF) yang kedua.
Vietnam-Laos: Meningkatkan Efektivitas Investasi dan Kerja Sama di Semua Bidang - ảnh 1PM Pham Minh Chinh (kanan) dan Deputi PM Laos (Foto: VNA)

Pada pertemuan tersebut, PM Pham Minh Chinh percaya bahwa dengan partisiasi aktif dan sumbangan pendapat  berharga yang diberikan  rombongan Laos dan rombongan-rombongan internasional yang lain, AFF 2025 terus menjadi kebun Inkubator ide bagi ASEAN dalam tahapan perkembangan yang baru, bersamaan itu, memberikan sumbangan positif dalam membangun Komunitas ASEAN yang bersatu dan mandiri. PM Pham Minh Chinh menakankan perlunya untuk memperkokoh solidaritas dan kemandirian ASEAN, membantu ASEAN terus berkembang secara makmur demi kepentingan masyarakat. 

Pada pihaknya, Deputi PM Laos mengapresiasi gagasan Vietnam tentang penyelenggaraan AFF, menegaskan peranan Vietnam dalam mendorong perdamaian dan kerja sama di kawasan, menyerap partisipasi tidak hanya dari negara-negara ASEAN saja, tetapi dari negara-negara lain di kawasan dan di dunia.  Deputi PM Laos menegaskan tekad berbagai kementerian dan instansi Laos dalam melakukan koordinasi erat dengan Vietnam untuk menggelar secara aktif berbagai bimbingan dan komitmen para pemimpin senior dua negara, bertekad tinggi dalam menggelar proyek-proyek kerja sama titik berat. 

Komentar

Yang lain