Vietnam merupakan pasar dan destinasi bagi badan-badan usaha Israel

(VOVworld) – Vietnam merupakan pasar dan destinasi bagi badan-badan usaha Israel. Demikian ditegaskan Arie Zief, Wakil Ketua Federasi Kamar-Kamar Dagang Israel, dalam lokakarya yang diadakan di Tel Aviv untuk membantu badan-badan usaha Israel mencaritahu tentang potensi dan semua peluang bisnis di Vietnam. Lokakarya ini dengan tema “Bisnis dan sukses di Vietnam”, menyerap partisipasi dari puluhan badan usaha Israel di banyak bidang misalnya telekomunikasi, teknologi, pertanian, pariwisata, dll.

Vietnam merupakan pasar dan destinasi bagi badan-badan usaha Israel - ảnh 1
Israel membeli kapal buatan Vietnam
(Foto: baomoi.com)

Arie Zief memberitahukan bahwa Vietnam merupakan destinasi yang sangat atraktif bagi para investor. Vietnam punya banyak hal yang bisa diberikan kepada para investor, pada saat Israel punya keunggulan tentang pertanian, penanganan air, energi, teknologi tinggi, biologi, dll.

Sependapat dengan Arie Zief, Rafi Kaufman, Direktur Perusahaan Israel – Vietnam Corporation juga menilai tinggi potensi pasar Vietnam. Menurut dia, dalam waktu 10 tahun mendatang, di Vietnam akan ada kira-kira 17 juta konsumen muda. Jumlah penduduk dan pendapatan meningkat drastis pada saat prosentase pertanian berangsur-angsur turun serta kebutuhan akan bidang jasa meningkat./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain