Vietnam merupakan pola dan memberikan sumbangan kepada keberhasilan demi perkembangan bersama IPU

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan kehadirannya dalam Majelis Umum ke-137 Uni Parlemen Dunia (IPU-137) dan semua konferensi yang bersangkutan, pada Sabtu sore (14 Oktober) menurut waktu lokal, di Kota Saint Petersburg, Federasi Rusia, 
Vietnam merupakan pola dan memberikan sumbangan kepada keberhasilan demi perkembangan bersama IPU - ảnh 1Ketua Nguyen Thi Kim Ngan menemui Ketua IPU, Saber Chowdhury  (Foto: vovworld.vn) 

Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menemui Ketua IPU, Saber Chowdhury. Pada pertemuan ini, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa MN Vietnam berkomitmen akan bersama dengan IPU dan parlemen negara-negara memprioritaskan perkembangan yang berkesinambungan, menyelipkan semua Target Perkembangan yang Berkesinambungan (SDGs) ke dalam semua program pengembangan sosial-ekonomi nasional. Bersamaan itu menginginkan terus mendapat bantuan dari komunitas internasional dalam mensukseskan semua target ini. Sehubungan dengan ini, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan mengundang Ketua IPU, Saber Chowdhury supaya menghadiri Forum ke-26 Parlemen Asia-pasifik  yang akan berlangsung di Vietnam pada Januari tahun depan.

Ketua IPU, Saber Chowdhury menilai bahwa selama ini, IPU dan MN Vietnam selalu melakukan kerjasama yang erat dan mendatangkan banyak hasil yang baik, sekaligus menekankan bahwa sebagai anggota yang bertanggung-jawab dari IPU, Vietnam adalah pola dalam melaksanakan berbagai resolusi Majelis Umum IPU, memberikan sumbangan terhadap keberhasilan demi perkembangan bersama IPU. Dia percaya bahwa hubungan yang baik dan efektif antara IPU dan Vietnam akan semakin berkembang secara intensif dan ekstensif.

Komentar

Yang lain