Vietnam perlu menyerap lebih berhasil guna sumber investasi dari Amerika Serikat

     (VOVworld)- Dalam kerangka kunjungan di Amerika Serikat,  Kamis, 9 Februari, Deputi Perdana Menteri Vietnam Vu Van Ninh melakukan pertemuan dengan para pembesar Kongres Amerika, Bank Dunia, Dana Moneter Internasional dan lain-lain. Sebelumnya, pada Rabu sore, 8 Februari (waktu lokal) Deputi Perdana Menteri Vu Van Ninh telah mengunjungi para staf Kedutaan Besar Vietnam di  Washington DC, Amerika. Di sini, Beliau menilai tinggi aktivitas Kedutaan Besar dan Perwakilan-perwakilan Vietnam di Amerika Serikat dan menyatakan bahwa prestasi ini telah memberikan sumbangan yang penting dalam mengembangkan hubungan kerjasama antara dua negara, khususnya pada latar belakang Vietnam sedang melaksanakan restrukturisasi perekonomian, diantaranya ada solusi yang penting ialah mengurangi investasi publik, tetapi meningkatkan investasi seluruh masyarakat.

Vietnam perlu menyerap lebih berhasil guna sumber investasi dari Amerika Serikat - ảnh 1
Deputi Perdana Menteri Vietnam Vu Van Ninh memberikan bingkisan kepada para staf Kedutaan Besar Vietnam di Amerika Serikat.
(Foto: hanoimoi.com.vn )
Menurut Deputi Perdana Menteri Vu Van Ninh, sumber investasi dari Amerika Serikat, perekonomian yang terbesar di dunia adalah sangat besar dan Vietnam perlu mengambil langkah-langkah untuk menyerapnya secara lebih efektif. Beliau juga meminta kepada Kedutaan Besar dan Perwakilan-perwakilan Vietnam di Amerika Serikat supaya melaksanakan dengan baik pekerjaan diplomasi rakyat, memperhatikan penguatan hubungan antara orang Vietnam di luar negeri dengan rakyat di dalam negeri, terus mengembangkan hubungan kerjasama dengan para politikus, sarjana, peneliti, pakar dan banyak lapisan lainnya di masyarakat Amerika Serikat./.

Komentar

Yang lain