VOV Usulkan Solusi-Solusi Memperhebat Pekerjaan Informasi Luar Negeri di Kawasan Amerika Latin
(VOVWORLD) - Radio Suara Vietnam (VOV) akan berjalan seperjalanan secara aktif dan efektif dengan kantor-kantor perwakilan diplomatik Vietnam untuk memperhebat informasi luar negeri di kawasan Amerika Latin, kawasan penting yang sekarang mengalami kekurangan informasi-informasi tentang Vietnam.
Demikian ditegaskan para Duta Besar (Dubes) Vietnam di Venezuela dan Argentina pada beberapa temu kerja dengan rombongan kerja VOV yang dikepalai oleh Wakil Direktur Jenderal (Dirjen), Ngo Minh Hien sehubungan dengan kunjungan kerjanya di kawasan ini.
Dubes Vietnam di Venezuela, Vu Trung My (yang pertama dari kiri) dan rombongan kerja VOV melakukan kunjungan kerja di Radio Nasional Venezuela (Foto: Thuy Van/VOV) |
Di Ibukota Karakas, Dubes Vietnam di Venezuela, Vu Trung My mengapresiasi diskusi-diskusi antara VOV dan para mitra yang telah memberikan banyak hasil terobosan bagi kerja sama komunikasi antara kedua belah pihak pada umumnya dan pekerjaan informasi luar negeri di daerah setempat pada khususnya. Dia menekankan bahwa Kedutaan Besar (Kedubes) memerlukan adanya satu mitra komunikasi yang kuat dan memberikan prioritas besar bagi pekerjaan informasi luar negeri seperti VOV. Khususnya, pada waktu mendatang, apabila berbagai program televisi dari kanal VTC10 milik VOV diperkenalkan kepada warga Venezuela pada khususnya dan Amerika Selatan pada umumnya akan menciptakan terobosan yang besar dalam pekerjaan informasi luar negeri di kawasan ini.
Rombongan kerja VOV di Kedubes Vietnam di Argentina (Foto: Thuy Van/VOV) |
Di Argentina, Dubes Ngo Minh Nguyet mengapresiasi hasil-hasil kerja sama yang penting dan efektif yang telah dibentuk oleh VOV selama beberapa tahun ini dengan para mitra seperti Radio Nasional Argentina, Sistem media Federasi Negara Argentina, dan sebagainya. Pekerjaan pertukaran program telah membantu para penggemar dua belah pihak mendekati informasi-informasi yang akurat, tulus, dan beraneka satu sama lain; memperkuat pengertian antara rakyat dua negeri, terutama pekerjaan komunikasi dan informasi luar negeri.
Pada pihaknya, Wakil Dirjen VOV, Ngo Minh Hien berterima kasih atas bantuan dan kekompakan yang aktif dari dua Kedubes Vietnam di Venezuela dan Argentina, menegaskan bahwa segera pulang, rombongan kerja ini akan menggelar isi-isi dan usulan-usulan konkret yang diajukan di berbagai temu kerja, memberikan kontribusi yang aktif pada tugas melakukan informasi luar negeri yang bersama.