Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menghadiri upacara peringatan ultah ke-60 berdirinya Sekolah Tinggi Bahasa Asing

(VOVworld) – Ketika berbicara di depan upacara tersebut pada Sabtu pagi (7 November), di kota Hanoi, Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan mencatat prestasi-prestasi yang dicapai Sekolah Tinggi Bahasa Asing dari Universitas Nasional Hanoi dalam waktu 60 tahun ini.



Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menghadiri upacara peringatan ultah ke-60 berdirinya Sekolah Tinggi Bahasa Asing - ảnh 1
Upacara peringatan ultah ke-60 berdirinya Sekolah Tinggi Bahasa Asing
(Foto : VGP)


Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menekankan bahwa pada masa integrasi, bahasa asing merupakan jembatan penghubung antar-negara, mendorong integrasi yang intensif dan ektensif antara Vietnam dengan dunia. Dengan peranan sebagai sekolah tinggi papan atas di seluruh negeri tentang pendidikan bahasa asing, para staf, pejabat, dosen dari Sekolah tinggi ini harus melaksanakan secara lebih baik lagi tugas pendidikan. Dia menekankan :“Sekolah tinggi ini perlu terus memperhatikan pembaruan program, buku, isi, cara mengajar dan belajar bahasa asing menurut arah meningkatkan kemampuan praktek semua ketrampilan dasar dari mahasiswa. Khususnya, perlu melaksanakan secara baik pekerjaan yang membantu Kementerian Pendidikan dan Pelatihan melakukan survei dan menilai kualitas dan kemampuan bahasa Inggris dari barisan dosen dan mahasiswa dalam sistem pendidikan sekarang guna menjamin kualitas dalam mengajar dan belajar bahasa asing di semua sekolahan”.

Komentar

Yang lain