Mengoreksi kriterium agar pembangunan pedesaan baru menjadi lebih efektif

(VOVworld)- Setelah 3 tahun digelarkan,  program pembangunan pedesaan baru telah turut mengubah banyak daerah pedesaan di seluruh negeri. Akan tetapi, melalui praktek penggelarannya masih ada hal-hal yang belum sesuai sehingga membuat banyak proyek belum berhasil mengembangkan  manfaatnya secara tuntas, rakyat belum merasakan banyak keuntungan dari proyek-proyek. Oleh karena itu, harus mengoreksi beberapa kriterium, terutama  menyesuaikan cara pelaksanaan agar program pembangunan pedesaan baru mencapai hasil-guna yang lebih praksis. 


Mengoreksi kriterium  agar pembangunan pedesaan baru menjadi lebih efektif - ảnh 1          

Ilustrasi
(Foto: nongthonmoi.gov.vn)

Pada bulan April tahun 2009, Perdana Menteri Pemerintah Vietnam memberlakukan Perangkat kriterium sebagai dasar untuk menyusun program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru dalam periode memperkuat industrialisasi dan modernisasi Tanah Air. Perangkat kriterium ini terdiri dari 19 kriterium misalnya Merancang dan melaksanakan perancangan, jalan-jalan, irigasi, perlistrikan, sekolahan, basis materiil kebudayaan, pasar pedesaan, perposan, perumahan penduduk, pendapatan perkapita per tahun, prosentase kepala keluarga miskin, struktur tenaga kerja, bentuk pengorganisasian produksi, pendidikan, kesehatan, kebudayaan, lingkungan hidup, sistim politik sosial yang kuat, keamanan dan ketertiban sosial. Setiap kriterium menentukan target yang kongkrit untuk setiap daerah guna mendapat pengakuan patokan pedesaan baru. Setelah 3 tahun digelarkan, hal yang paling mudah dilihat ialah wajah banyak daerah pedesaan telah bersemarak, kehidupan rakyat menjadi baik secara jelas. Akan tetapi, melalui proses penggelarannya juga timbul banyak hal yang belum sesuai. Misalnya di kecamatan Song Phuong, peluaran kota Hanoi, walaupun telah mencapai 16 diantara 19 kriterium yang ada, diantaranya sampai 70% jalan-jalan pedesaan dibahas, diberikan sumbangan biaya dan diawasi oleh rakyat dalam proses pembangunan, tapi disamping itu, pola proyek pasar atau Wisma Kebudayaan Kecamatan belum sesuai dengan kenyataan di daerah.  Wisma Kebudayaan Kecamatan telah juga dibangun secara megah, tapi menurut pengelola di sini, wisma yang besar dan indah ini belum sesuai dengan adat istidat, kebiasaan maupun aktivitas komunitas di daerah pedesaan. Pimpinan kecamatan Song Phuong menyatakan bahwa kalau penduduk tidak masuk pasar atau menggunakan wisma kebudayaan, maka itu akan merupakan satu keborosan yang besar. Bui Van Duc, Ketua Komite Rakyat kecamatan Song Phuong memberitahukan: “Ini adalah pola baru dan periode pelaksanaan pertama juga menjumpai tidak sedikit kesulitan tentang kesedaran maupun peranan partisipasi rakyat. Proyek-proyek yang telah dan sedang digelarkan dalam program pembangunan pedesaan baru harus dilaksanakan oleh justru rakyat, maka baru mengembangkan hasil-gunannya”.

       
  Mengoreksi kriterium  agar pembangunan pedesaan baru menjadi lebih efektif - ảnh 2


Ilustrasi
(Foto: baocongthuong.com.vn)

Menurut pimpinan Kantor Dinas Pertanian dan Pengembangan Pedesaan kota Hanoi, pada tahun ini, kota Hanoi akan punya 3 kecamatan yang mencapai 19 kriterium tentang pembangunan pedesaan baru. Akan tetapi, ini hanyalah angka yang sangat kecil diantaranya total 400 kecamatan yang sedang membangun pola pedesaan baru di kota Hanoi. Dao Duy Tam, Wakil Kepala Kantor Dinas Pertanian dan Pengembangan Pedesaan kota Hanoi menilai : justru di beberapa kecamatan yang mencapai hampir cukup kriterium, banyak yang masih belum memenuhi kebutuhan melayani rakyat setempat. Dia mengatakan: “Pada kenyataannya, kami telah berhasil menyedari masalah ini dan kalau tidak hati-hati, maka gerakan seluruh negeri bersama membangun pedesaan baru hanyalah tinggal gerakan saja. Tidak hanya membangun jalan-jalan, sistim suplai air atau basis pengolahan hasil pertanian, tapi harus memasuki secara intensif pada kenyataannya untuk meningkat kualitas sesungguhnya, maka baru berhasil memenuhi tujuan sebesarnya pembangunan pedesaan baru”.

Mengoreksi kriterium  agar pembangunan pedesaan baru menjadi lebih efektif - ảnh 3          

Ilustrasi
(Foto: nongthonmoi.gov.vn)

Setelah 3 tahun menggelarkan program pembangunan pedesaan baru di 9.000 kecamatan di seluruh negeri, Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam baru-baru ini mengusulkan kepada Perdana Menteri Pemerintah supaya mengoreksi sedikit-dikitnya 5 kriterium seperti kriterium tentang struktur tenaga kerja, kriterium tentang pendapatan warga dan lain-lain.   
Mengoreksi kriterium  agar pembangunan pedesaan baru menjadi lebih efektif - ảnh 4

Ilustrasi
(Foto: kbang.gialai.gov.vn)

Pengalaman permulaan dalam pembangunan pedesaan baru juga memperlihatkan bahwa masalah bantuan anggaran keuangan negara bukanlah hal yang menentukan, tapi dalam kenyataannya, daerah-daerah mana yang melakukan sosialisasi secara baik, berhasil menciptakan kebulatan pendapat untuk mengembangkan kekuatan faktor dalam dari daerah akan mendatangkan sukses. Dalam program pembangunan pedesaan baru, terutama harus membuat rakyat mengerti kebijakan dan penduduk harus menyedari bahwa pekerjaan itu demi justru keluarga mereka. Hanya pada waktu itu, program pembangunan pedesaan baru baru berhasil menciptakan tenaga pendorong dan  menjadi hakiki dan berhasil-guna serta menciptakan perkembangan yang berkesinambungan di bidang pertanian dan pedesaan./.

Komentar

Yang lain