Mengikhtisarkan sepintas lintas tentang jasa penerbangan memandangi Teluk Ha Long

(VOVWORLD) - Saudara-saudara pendengar! Kami gembira bertemu kembali dengan saudara pendengar dalam acara “Kotak Surat Anda” untuk pekan ini. Program siaran bahasa Indonesia, VOV5, pada pekan ini menerima 17 pucuk surat post dan email dari saudara-saudara pendengar: M.Sumantri di Jawa Barat, Fachri di Pekanbaru, Minlin di Jawa Barat, Eddy Setiawan di Bekasi dan saudara pendengar yang lain. Sebelum  menjawab beberapa pertanyaan dari saudara pendengar, kami mengikhtisarkan situasi gelombang siaran pada pekan ini.

Dalam laporan hasil pemantauan siaran radio dari saudara Fachri di Pekanbaru dari tanggal 7-12 Februari, di antaranya selama berhari-hari di kedua frekuensi 9840 Khz dan 12020 Khz, kualitas gelombang radio lemah dan tidak kedengaran jelas. Selain itu, pada umumnya kualitas gelombang radio dalam keadaan stabil di daerah-daerah lain. Dalam laporan hasil pemantauan siaran radio baru-baru ini dari saudara Fachri juga memberitahukan bahwa gelombang radio di daerahnya tidak stabil. Kami telah menyampaikan situasi ini kepada unit teknik untuk diatasi. Saudara Fachri yang budiman, tidak tahu pada hari-hari belakangan ini, situasi gelombang radio di daerah Anda bagaimana? Apakah lebih baik? Mudah-mudahan Anda dan saudara pendengar lain terus menyampaikan laporan hasil pemantauan siaran radio kepada kami.

Seorang pendengar di Kamboja menyampaikan pertanyaan menarik yang bersangkutan dengan pariwisata di Vietnam yaitu: “Saya ingin mendengar uraian tentang jasa penerbangan memandangi Teluk Ha Long”. Ini merupakan satu ragam wisata yang cukup baru dan menyerap perhatian banyak wisatawan, maka kami akan memperkenalkan sepintas lintas tentang ragam wisata ini.

Mengikhtisarkan sepintas lintas tentang jasa penerbangan memandangi Teluk Ha Long - ảnh 1Jasa penerbangan memandangi Teluk Ha Long (Foto: tuanchau-halong.com.vn)

Pada bulan Mei tahun 2019, Zona Pariwisata Internasional Tuan Chau, Kota Ha Long, Provinsi Quang Ninh meresmikan jasa penerbangan memandangi pemandangan Teluk Ha Long dengan helikopter – Halong Heli Tours. Ini merupakan jasa baru yang memberikan pengalaman-pengalaman yang unik dan berkelas kepada para wisatawan. Helikoter yang digunakan ialah Bell 505, helikopter yang baru dan modern dari perusahaan Bell, USA dengan kabin serba kaca untuk menjamin yang pandang yang luas kepada para wisatawan; diperlengkapi dengan AC, kursi yang nyaman dan sebagainya. Selain itu, seluruh perjalanan memandangi Teluk Ha Long semuanya ada asuransi untuk para penumpang.

Datang ke jasa ini, para wisatawan mempunyai tiga pilihan: 12 menit, 25 menit dan 40 menit dengan perjalanan-perjalanan yang berbeda, memenuhi kebutuhan jasa penerbangan memandangi Teluk Ha Long. Harga jasa ini berharga 125 USD setiap orang untuk perjalanan selama 12 menit. Perjalanan menemukan Teluk Ha Long akan dimulai dari Pulau Tuan Chau – pusat kegiatan-kegiatan rekreasi di Kota Ha Long, menikmati pemandangan di tempat gua Thien Cung - pulau Ga Choi - Pulau TiTop - Bai Tu Long - Pulau Reu - Tuan Chau.

Jika mempunyai peluang datang ke Kota Halong, marilah Anda Sekalian menikmati ragam wisata yang baru dan unik ini. Pastilah Anda akan merasa puas terhadap perjalanan menemukan Teluk Ha Long menurut cara sepenuhnya baru ini.

Pada pekan ini, kami menerima banyak perhatian dan pendapat dari saudara pendengar tentang wabah Covid-19. Saudara Eddy Setiawan berbagi: “Semoga Corona tidak semkain meluas dan cepat berakhir”. Sementara itu, saudari Dewi di Jawa Tengah memperhatikan dan bertanya tentang cara mencegah wabah Covid-19 di Vietnam. Saudari Dewi yang budiman, setiap hari kami semuanya mengupdate berita-berita yang bersangkutan dengan situasi wabah Covid-19 di Vietnam dan di dunia. Dalam acara “Kotak Surat Anda” pada tanggal 15/2 lalu, kami juga telah memperkenalkan langkah-langkah mencegah dan memberantas Covid-19 di Vietnam. Anda Sekalian bisa menonton dan mendengarkan lagi di website: www.vovworld.vn. Kalau Anda Sekalian mempunyai langkah-langkah mencegah dan memberantas penyakit baik yang bersangkutan dengan pernapasan, silakan berbagi dengan kami!

Saudara pendengar, sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam” diadakan oleh Radio Suara Vietnam lima tahun satu kali, dimulai pada tahun 1985. Tahun ini, sehubungan dengan peringatan ultah ke-75 berdirinya Radio Suara Vietnam (7/9/1945-7/9-2020), Radio Suara Vietnam terus mengadakan sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam”. Sayembara ini akan resmi dimulai pada tanggal 1/3/2020. Ini adalah arena main kepada para pendengar untuk memanifestasikan kasih sayang  dan keterkaitannya terhadap Radio Suara Vietnam serta negeri dan manusia Vietnam. Dalam sayembara yang lalu, saudara pendengar dari program siaran bahasa Indonesia telah sangat aktif berpartisipasi dan ada banyak pendengar mendapat hadiah tinggi. Kami berharap dalam sayembara ini akan terus menerima banyak karangan dari saudara pendengar. Anda Sekalian perhatikanlah dan update informasi tentang sayembara ini.

Saudara pendengar, untuk bisa mendengar dan membaca kembali program siaran kami, marilah saudara-saudara mengakses website: www.vovworld.vn. Semua pertanyaan marilah dikirim ke alamat Email: Indonesia.vov5@gmail.com atau alamat surat post: Jalan Ba Trieu, nomor 45, Distrik Hoan Kiem, Kota Ha Noi, Vietnam.

 

Komentar

Yang lain