Penjelasan tentang Vovinam

  (VOVworld) - Kami dengan gembira kembali berbincang-bincang dengan saudara-saudara pendengar dalam acara Kotak Surat Anda untuk hari ini. Pada pekan ini, seluruh VOV5 menerima 236 surat, diantaranya program siaran bahasa Indonesia menerima 27 surat pendengar, khususnya dari saudara- saudara Minlin di Jawa Barat, M.Sumantri di Jawa Barat, M.Jayadi di Lombok, M.Zainal di Jambi dan  Fachri  di Pekan Baru.       

                                 Penjelasan tentang Vovinam  - ảnh 1    
Pertandingan Vovinam.
                         (Foto: www.tinthethao.com.vn )                            

Dalam surat kepada kami, saudara Fachri di Pekanbaru memberitahukan telah menerima suvenir  dari VOV, dia menulis bahwa “Saya sangat senang sekali bila VOV mengirim saya Kartu QSL serta Souvenir VOV. Terima kasih”. Saudara Fachri juga mengirim laporan hasil pemantauan siaran Radio yang terinci bulan Januari 2014 kepada kami, diantaranya memberikan penilaian baik terhadap gelombang siaran, tidak diganggu melalui SINPO 45544.
Saudara Fachri yang budiman! Kami berterimakasih dan berharap akan terus menerima surat dan laporan hasil pemantauan siaran Radio secara  permanen dari Anda.

        Selanjutnya, kami akan memperkenalkan silat Vovinam menurut permintaan dari saudara Minlin di Jawa Barat. Dalam surat, Anda bertanya: “Mohon dijelaskan seni bela diri Vovinam yang dipertandingkan di Sea Games. Apa keistimewanya?”. Saudara yang budiman, Vovinam - silat Vietnam yang didirikan oleh almarhum pesilat Nguyen Loc di kota Hanoi pada tahun 1938, di atas dasar menganggap silat dan gulat sebagai poros, bersamaan itu meneliti inti sari berbagai aliran silat di dunia, dan dari situ melakukan perbaikan, mensistimatiskan dan mengkreasikan-nya menjadi satu nomor silat sendiri yang sangat khas dan sesuai dengan sosok badan orang Vietnam.

Tahun 2013 menandai ultah ke- 75 berdirinya, pembentukan, perkembangan dan sekaligus merupakan tonggak yang menandai 40 tahun internasionalisasi silat Vovinam (Silat Vietnam). Vovinam sekarang telah dipopulerkan ke lebih dari 50 negara di dunia, dengan ratusan pesilat yang berlatih dan memuliakan semangat kehormatan silat bangsa Vietnam. Pertandingan Vovinam di Seagames 26 dan Seagames 27 bisa dianggap sebagai kebanggaan bagi Vietnam dan ini juga merupakan fundasi bagi Vovinam untuk menegakkan posisi yang tidak hanya di Seagames saja, melainkan juga di arena yang lebih besar yalah ASIAD atau Olimpiade.

Nguyen Thanh Liem, seorang pesilat Vovinam mengatakan: “ Saya merasa bangga karena Vovinam dipertandingkan di arena dunia dan dikenal sahabat internasional. Saya telah berlatih  Vovinam selama 4 tahun ini, Seperti halnya dengan bermacam-macam silat, pertama-tama untuk melatih semangat dan kesehatan, ditambah lagi Vovinam  juga turut melatih moral dan tekat, itulah bagian “ moral” dari Vovinam”.

      Berikut ini, kami lanjutkan acara kita dengan rubrik: “Masuk dapur”. Pada rubrik kita  hari ini, kami memperkenalkan kepada saudara- saudara masakan tradisional sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru tradisional Imlek (Hari Raya Tet) dari orang Vietnam Utara, yaitu ayam beku. Bahan-nya yalah 1Kg daging ayam yang dipotong kecil berbentuk persegi empat, berbagai jenis jamur, vetsin, kecap ikan, minyak goreng dan lada. Cara pembuatan sebagai beruikut: Berbagai jenis jamur direndam ke dalam ait, dibersihkan dan kemudian dipotong kecil-kecilan. Daging ayam direndam ke dalam vetsin, kecap ikan dan lada selama kira- kira 15 menit. Kemudian, semua bahan itu dimasukkan ke dalam periuk dan digoreng matang, setelah itu diberi air penuh.

Penjelasan tentang Vovinam  - ảnh 2
Masakan Ayam beku.
(Foto: monngon.2tvo.com)

Semua campuran bahan itu dimasak selama 30 menit  menjadi matang lunak, dicicipi supaya sesuai dengan selera makan. Kalau cuaca dingin, masakan itu akan cepat menjadi beku, kalau cuaca panas, saudara-saudara boleh memasukkan-nya ke dalamlemarik dingin. Mudah-mudahan, saudara akan mendapatkan masakan ayam beku.

Nah, sekarang, kita bersama-sama belajar bahasa.Vietnam. Dalam acara untuk hari ini, kami memperkenalkan kata- kata tentang perkakas rumah tangga.

1- Kamar dapur: Phòng bếp

2- Mangkok:  Cái bát

3- Mangkok besar:   Bát tô

4- Sumpit: Đũa

5- Sendok:  Thìa

6- Garpu:  Nĩa

7- Piring:   Đĩa

8- Pisau: Con dao

9- Panci:  Chảo

10- Gelas: Cốc

Pada acara Kotak Surat Anda untuk pekan mendatang, kami akan memperkenalkan sistem pemerintahan daerah di Vietnam menutut permintaan dari saudara M.Jayadi di Lombok. Marilah saudara - saudara bersama - sama mengikutinya.

Untuk mendengarkan acara kami, marilah saudara-saudara membuka Website melalui alamat: www.vovworld.vn atau www.vov5.vn./.

Komentar

Yang lain