50 Tahun Setelah Hari Pembebasan, Kota Da Nang Mengalami Perubahan yang Luar Biasa
Nguyen Trinh -
(VOVWORLD) - 50 tahun setelah hari pembebasan, Kota Da Nang telah mengalami perubahan-perubahan yang luar biasa, mencapai banyak prestasi dalam pengembangan sosial-ekonomi.
Sejak tahun 1997, setelah dipisahkan dari Provinsi Quang Nam-Da Nang untuk menjadi kota di bawah Pusat, Kota Da Nang telah mencapai perkembangan-perkembangan yang pesat dan berangsur-angsur menjadi pusat politik, sosial-ekonomi di Vietnam Tengah-Tay Nguyen. Bangunan-bangunan titik berat dan mengesankan di banyak bidang turut menciptakan wajah perkotaan yang indah dan modern.
Jembatan Sungai Han mulai dibangun pada tgl 02 September 1998 dan diresmikan bertepatan dengan peringatan HUT ke-25 Pembebasan Kota Da Nang pada tgl 29 Maret tahun 2000, menjadi kebanggaan warga Kota Da Nang.
Jembatan Sungai Han terkenal dengan keindahan yang harmonis dan puitis, menciptakan pemandangan yang indah bagi Kota Da Nang.
Ini merupakan jembatan ayun pertama yang dirancang dan dibangun oleh para insinyur dan buruh Vietnam. Hingga sekarang, ini tetap menjadi jembatan ayun satu-satunya di Vietnam.
Jembatan Rong yang melintasi sungai Han diresmikan bertepatan dengan peringatan HUT ke-38 Pembebasan Kota Da Nang (29/3/1975-29/3/2013). Sebagai jembatan yang unik di Vietnam, Jembatan Rong menjadi simbol bagi Kota Da Nang, sorotan yang tidak bisa dilepaskan oleh wisatawan ketika datang ke Da Nang.
Taman APEC yang berkilau-kilau ketika dilihat dari ketinggian.
Momentum peringatan kota dan Lapangan 29/3 baru saja diresmikan.
Taman Asia, Distrik Hai Chau.
Pantai Da Nang diibaratkan sebagai salah satu di antara 6 pantai yang paling indah di planet.
Pelabuhan Ikan Tho Quang.
Semenanjung Son Tra terletak di sebelah Timur Laut Kota Da Nang, diibaratkan sebagai "khazanah" alam, jantung hijau kota ini.
Pelabuhan Da Nang terletak di Teluk Da Nang dengan areanya sebanyak 12 Km persegi dan sistem lalu lintas yang kondusif, sekarang menjadi salah pelabuhan penting dalam rantai logistik di Vietnam Tengah.
Pusat administrasi Kabupaten Hoa Vang, Kota Da Nang.
Stadion Hoa Xuan merupakan bangunan modern
Satu sudut dari pemandangan Ngu Hanh Son.
Nguyen Trinh