Vietnam-Indonesia: 70 Tahun Kerja Sama dan Perkembangan
Phuong Thao -  
(VOVWORLD) - Pameran "Vietnam-Indonesia: 70 Tahun Kerja Sama dan Perkembangan" menonjolkan semua prestasi kerja sama komprehensif yang intensif dan ekstensif antara kedua negara di semua sektor, khususnya kerja sama pertahanan. Melalui itu memperkuat pengertian, kepercayaan dan keterkaitan antara rakyat kedua negeri.
Pameran "Vietnam-Indonesia: 70 Tahun Bekerja Sama dan Berkembang" dibuka pada 23 Desember. Pameran ini diselenggarakan oleh Museum Sejarah Militer Vietnam berkoordinasi dengan Asosiasi Forografi Vietnam dan Kedutaan Besar (Kedubes) Republik Indonesia (KBRI) di Kota Hanoi.
|
Pameran tersebut memperkenalkan lebih dari 200 dokumen, foto dan artefak tipikal tentang negara, manusia, sejarah dan budaya Vietnam serta Indonesia.
|
Pameran tersebut dibagikan menjadi tiga bagian.
Bagian Satu: Vietnam-Indonesia: Semua Kesamaan
Beberapa karya dan artefak dalam pameran ini menonjolkan kesamaan antara Vietnam dan Indonesia, kedua negara tetangga di kawasan Asia Tenggara yang dikonektivitaskan secara erat oleh endapan budaya dan sejarah.
 Kesamaan-kesamaan dari asal-usul kebudayaan hingga tradisi patriotisme menjadi perekat yang menghubungkan Vietnam dengan Indonesia.
|
|
Vietnam dan Indonesia berbagi fondasi peradaban padi air yang cemerlang.
|
|
Vietnam dan Indonesia juga merupakan negara multi-etnis, multi-agama dengan kehidupan budaya yang kaya raya.
|
Pakaian tradisional dari kedua negara.
|
|
Seni wayang Vietnam dan Indonesia juga memiliki banyak kesamaan.
|
|
Instrumen musik tradisional.
|
Bagian Kedua: Kerja Sama Strategis Komprehensif
Pameran ini mencerminkan perjalanan selama 70 tahun pembentukan dan perkembangan, hubungan persahabatan tradisional antara Vietnam dan Indonesia telah ditempa melalui berbagai tantangan sejarah, dan menjadi aset yang tak ternilai bagi kedua bangsa.
|
Vietnam dan Indonesia sama-sama merebut kemerdekaan pada 1945.
|
|
Foto-foto tentang kunjungan bersejarah Presiden Ho Chi Minh ke Indonesia dan kunjungan Presiden Soekarno ke Vietnam pada 1959.
|
|
Patung kerbau yang dihadiahkan oleh warga pulau Bali, Indonesia kepada Presiden Ho Chi Minh dalam kunjungannya ke Republik Indonesia pada 1959.
|
|
Kunjungan-kunjungan tingkat tinggi para pemimpin senior kedua negara dipamerkan secara khidmat.
|
|
Berbagai dokumen resmi dan perjanjian antara kedua negara juga dikoleksi dan dipamerken.
|
|
Kegiatan-kegiatan KBRI di Hanoi dan Asosiasi Persahabatan Vietnam-Indonesia.
|
Bagian Ketia: Kembangkan Kerja Sama Pertahanan
Pameran ini mencerminkan kegiatan-kegiatan kerja sama antara kedua negara di sektor pertahanan yang semakin efektif, terutama keamanan maritim.
|
Kegiatan-kegiatan kerja sama pertahanan bilateral antara Vietnam dan Indonesia.
|
|
Kerja sama pertahanan multilateral memberikan kontribusi positif pada perdamaian, stabilitas dan perkembangan yang berkelanjutan di kawasan.
|
|
Pasukan-pasukan fungsional di laut dari kedua negara berkontribusi dalam penjagaan keamanan maritim di masing-masing negara serta di kawasan.
|
|
Pakaian dan walkie-talkie para pilot Angkatan Udara Vietnam.
|
|
Pedang - Kementerian Pertahanan Indonesia menghadiahkan kepada Letnan Jenderal Doan Khue, Kepala Staf Umum Tentara Rakyat Vietnam sehubungan dengan kunjungan delegasi militer Vietnam ke Republik Indonesia pada 1988.
|
Pameran ini juga memamerkan banyak foto, dokumen dan benda yang bernilai, di antaranya ada surat yang dikirimkan para pendengar kepada Program Siaran Bahasa Indonesia, Radio Suara Vietnam.
|
Surat-surat para pendengar Indonesia.
|
|
Koran cetakan Suara Vietnam, Plakat Kantor Perwakilan Radio Suara Vietnam di Indonesia, Plakat Radio Republik Indonesia.
|
|
Para hadirin mengunjungi area pameran benda-benda tentang VOV.
|
|
Pameran ini juga memamerkan 70 foto kontemporer dari para fotografer Vietnam dan Indonesia dalam Pameran Foto "Vietnam-Indonesia melalui Lensa Persahabatan" (November 2025).
|
Pameran ini bertujuan untuk membantu masyarakat, perwira, prajurit kedua negara memahami makna sejarah, sosok besar tentang hubungan persahabatan yang baik antara Vietnam dan Indonesia.
|
Wartawan VOV5 wawancarai Atase Pertahanan Indonesia.
|
Selain itu, dalam pameran tersebut juga diatur satu area yang menampilkan lembaran-lembaran kertas keicl berisi perasaan masyarakat terhadap tanah air dan manusia Vietnam dan Indonesia.
Pameran ini dibuka untuk publik mulai 23 Desember 2025 hingga akhir Januari 2026 di Museum Sejarah Militer Vietnam, Km 6+500, Jalan Raya Thang Long, Kecamatan Xuan Phuong, Kota Hanoi.
Phuong Thao