10 event Vietnam yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam

(VOVworld)- Yang pertama : Otokritik dan kritik  menurut Resolusi Sidang Pleno-4 Komite Sentral PK Vietnam  (angkatan ke-11) yang  menjadi gelombang aktivitas politik yang intensif dan ekstensi dan serius dalam seluruh Partai, pada permulaannya telah memberikan hasil- hasil positif.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 1
Konferensi Otokritik dan Kritik  menurut Resolusi Sidang Pleno-4 Komite Sentral PK Vietnam.
(Foto: tuyengiao.soctrang.gov.vn)

          Otokritik dan kritik dalam Partai menurut Resolusi tersebut (angkatan ke-11) telah menyerap perhatian  dari kader, anggota Partai dan rakyat seluruh negeru. Ini adalah pekerjaan permanen, terus-menerus dan menyeluruh  dalam pekerjaan pembangunan Partai, bersangkutan dengan hidup matinya  dari Partai dan sistem politik. Sekretaris Jendral Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa «  pengalaman sejarah Partai kita memperlihatkan bahwa kalau Partai menemukan sendiri kelemahan, kekurangan bertekat mengatasi dan memperbaikinya secara serius, maka kekuatan Partai semakinmeningkat, rakyat semakin  percaya dan mendukung partai. Pada latar belakang  yang penuh  dengan kesulitan dan tantangan sekarang, hal itu semakin amat  diperlukan ».

Yang kedua : Banyak isi penting telah  dibahas dan diputuskan pada persidangan ke-4 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke -13.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 2
Ketua MNVN Nguyen  Sinh Hung berpidato pada  persidangan ke-4 MNVN angkatan ke-13
(Foto: baoquangngai.com.vn)

Pada persidangan ke-4 MNVN angkatan ke-13, MN telah memberikan pendapat permulaan tentang Rancangan Amandemen Undang- Undang Dasar 1992 dan Rancangan Amandemen Undang-Undang tentang Pertahanan ,mengesahkan Resolusi tentang  pengembilan suara kepercayaan terhadap pejabat-pejabat yang dipilih atau diesahkan oleh MN dan Dewan Rakyat. Ini merupakan pekerjaan mengkonkritisasi isi yang sudah  diputuskan oleh Sidang Pleno ke-5 dan  Sidang Pleno ke-6 (angkatan ke 11). Persidangan itu telah disiarkan dan ditayangkan langsung paling banyak sejak selama ini, menyerap perhatian besar dari rakyat seluruh negeri dan opini umum internasional.

Yang ketiga- Ekonomi Vietnam  masih tetap menjaga  kestabilan dan laju pertumbuhan dengan GDP naik lebih dari 5 persen, inflasi dibawah 7 persen.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 3
Ilustrasi
(Foto: vneconomy.vn)

Ini  merupakan upaya besar dari seluruh partai, seluruh rakyat dan seluruh tentara dalam syarat masalah-masalah internal dalam perekonomian belum bisa diatasi secara efektif, bencana alam terjadi terus-menerus dan pengaruh perubahan iklim ditambah dengan pengaruh yang tidak kecil dari krisis ekonomi dunia.. Semua langkah restrukturisasi badan usha milik negara, restrukturisasi  pasar keuangan, perbankan dan restrukturisasi investasi telah mulai  digelarkan. Pada latar belakang produksi industri  menjumpai kesulitan, produksi pertanian tetap berkembang, turut menstabilkan sosial-ekonomi: Total hasil produksi pangan sepanjang tahun mencapai kira- kira 44 juta ton; total nilai ekspor hasil pertanian, kehutanan, perikanan mencapai lebih dari USD 25 miliar, diantaranya adan beras, kopi, lada....menggeliat ke posisi pertama di dunia.

Yang ke-empat : Membela kedaulatan perbatasan, laut dan pulau dengan khusus mendapat perhatian istimewa dari seluruh bangsa Vietnam.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 4
Angkatan Laut Vietnam berlatih membela kedaulatan perbatasan, laut dan pulau.
(Foto: chaobuoisang.net)

Vietnam berhaluan membela kedaulatan nasional, keutuhan wilayah dan memecahkan semua sengketa di atas dasar menghargai kenyataan sejarah, hukum internasional, melalui perundingan, menjaga perdamaian, kestabilan di kawasan dan di dunia. Tidak hanya ada para ilmuwan, sejawahwan di dalam  dan luar negeri  saja, melainkan ada banyak warga, diantaranya ada orang- orang Vietnam yang sedang tinggal di luar negeri yang memberikan banyak dokumen  dan  bukti bersejarah di sekitar masalah kedaulatan Vietnam terhadap kepulauan Hoang Sa  dan Truong Sa.

Yang kelima : Tahun Solidaritas dan Persahabatan Vietnam-Laos dan Tahun persahabatan Vietnam-Kamboja diselenggarakan dengan khidmat.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 5
Ilustrasi.
(Foto: thoisu.com.vn)

Banyak kegiatan yang telah diselenggarakan di Vietnam, Laos dan  Kamboja, menegaskan solidaritas, persahabatan, bersama –sama bertekat membangun setiap negara menjadi semakin kuat dan sejahtera demi perdamaian, kestabilan dan perkembangan di tiga negara Indocina sesaudara. Diantaranya ada semua rapat umum dan pertemuan ; kujungan para pemimpin senior melakukan kunjungan- kunjungan ; penguatan pertukaran delegasi, temu pertukaran, kerjasama ekonomi- perdagangan antara semua kementerian, instansi, daerah dua negara ; Temu pertukaran persahabatan rakyat, temu pertukaran kebudayaan, kesenian dan olahraga.

Ke-enam : Jumlah kecelakaan, jumlah orang yang tewas mati dan luka-luka turun secara drastis dalam Tahun Keselamatan Lalu Lintas  Nasional.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 6
Ilustrasi 
(Foto: vietbao.vn)

Tahun Keselamatan Lalu Lintas Nasional dicanangkan oleh Perdana Menteri Nguyen Tan Dung di gelombang Radio Suara Vietnam(VOV). Menurut data statistik, kecelakaan lalu lintas telah turun 17 persen, turun  lebih dari  14 persen jumlah orang tewas, turun 20 persen  jumlah orang cedera. Hasil ini diperoleh berkat adanya pengarahan gigih dari pemerintah, semua kementerian, instansi, daerah dan kesedaran rakyat juga meningkat melalui sosialisasi yang kuat di berbagai media massa. Akan tetapi, kecelakaan lalu lintas tetap sedang memusingkan kepala  seluruh masyarakat, karena kematian-kematian itu dan meninggalkan akibat yang mengerikan, berjangka panjang  terhadap korban dan seluruh masyarakat.

Ketujuh : Banyak proyek titik berat negara telah selesai.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 7
Proyek- proyek titik berat selesai.
(Foto: vnexpress.net)

Pabrik hydrolistrik Son La- proyek hydroliostrik terbesar di Asia Tenggara  telah beroperasi setelah 7 tahun  dibangun. Ini adalah produk dari tangan dan  otak, kristalisasi dari kearifan dan kreativitas  rakyat Vietnam. Dengan kapasitas total  2.400 MW, pabrik hyrolistrik Son La telah selesai dibangun lebih 3 tahun terbanding dengan Resolusi Majelis Nasional, sehingga  menghemat dan menguntungkan  bibaya sebesar VND 40 triliun kepada Tanah Air. Peluncuran secara sukses satelit telekomunikasi VINASAT-2  ke orbit-nya terus  menegaskan kedaulatan nasional  Vietnam di angkasa luar. Bersama dengan peluncuran satelit kedua, Vietnam telah meresmikan proyek pembangunan Pusat Angkasa Luar Vietnam di Zona Teknologi Tinggi Hoa Lac- Hanoi.

Ke-delapan : Tahun 2012- Tahun berlangsung-nya Kongres dari tiga organisasi sosial- politik  penting.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 8
Kongres ke-5  Legiun Veteran Perang Vietnam 2012-2017.
(Foto: dantri.com.vn)

Yaitu Kongres Nasional ke-11 Asosiasi Wanita Vietnam , Kongres Nasional  ke-10 Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh, Kongres Nasional ke -5 Legiun Veteran Perang Vietnam. Melalui Kongres, kaum pemuda dan anggota Liga Pemuda, veteran perang dan wanita Vietnam terus menegaskan  kepercayaan pada kepemimpinan Partai, pada jalan menuju ke sosialisme dan berusaha menyumbangkan tenaganya membangun Tanah Air  yang sejahtera dan kuat.

Ke-sembilan : Memuliakan Kepercayaan memuja Raja Hung dan Naskah kayu di  pagoda Vinh Nghiem.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 9
Ilustrasi
(Foto: tapchithoitrangtre.com.vn)

 (UNESCO) resmi mengakui Kepercayaan memuja Raja Hung dari rakyat Vietnam sebagai Warisan budaya bukan kebendaan yang mewakili umat manusia ; mengakui atas Naskah kayu ajaran Sangha Buddha di pagoda Vinh Nghiem ( propinsi Bac Giang-Vietnam Utara) yang terdiri dari 3000 buah  papan kayu  sebagai warisan dokumen memori dunia Kawasan Asia-Pasifik. Pengakuan UNESCO tersebut memuliakan, mencatat nama Kepercayaan memuja Raja Hung dari rakyat Vietnam dan naskah kayu ajaran Sangha Buddha di pagoda Vinh Nghiem sekali lagi menegaskan semua nilai khas dari kebudayaan Vietnam, bersamaan itu  juga  menuntut usaha mengkonservasikan khazanah kebudayaan kuno, kebudayaan kebendaan  dan bukan kebendaan.

Ke-sepuluh : Olahraga Vietnam «  tangan kosong » di  Olimpiade London 2012 dan Turnamen sepak bola Asia tenggara.

10 event Vietnam  yang menonjol 2012 - Versi Radio Suara Vietnam - ảnh 10
Kontingen Olahraga Vietnam di Olimpiade London 2012.
(Foto: news.buddy.vn)

Kontingen olahraga Vietnam telah tidak berhasil merebut medali manapun di Olimpiade London- satu lapangan main puncak dari olahraga dunia. Sementara itu, tim sepak bola nasional Vietnam telah disingkirkan dari Turnamen Sepak Bola Asia Tenggara (AFF Cup) sudah sejak babak penyisihan. Hasil ini memperlihatkan bahwa olahraga Vietnam punya banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk bisa  punya kemajuan yang mantap. Kongkritnya yalah membuat strategi melakukan pengelolaan pelatihan, pendidikan  dan pembinaan barisan orang yang «  punya tekat dan punya taraf » ./.

Komentar

Yang lain