Bersama-sama meredakan derita agen oranye/dioxin

(VOVworld) – Perang kimia yang dilakukan Amerika Serikat di Vietnam dari 1961-1971  telah meninggalkan akibat serius  terhadap lingkungan hidup  dan kesehatan rakyat Vietnam. Menurut  data-data yang belum sempurna, lebih dari 4,8 juta orang Vietnam telah terkena agen oranye/dioxin, diantaranya ada banyak korban yang sampai sekarang  tetap mengalami derita tentang jasmani dan rokhani yang berkepanjangan. Derita  agen oranye/dioxin perlu sanantiasa diredakan.  

Bersama-sama meredakan  derita agen oranye/dioxin - ảnh 1
AS menyebarkan zat beracun oranye/dioxin ke hutan- hutan di Vietnam Selatan.

( Foto: mobi.daidoanket.vn)

Segera setelah perang  berakhir, Partai Komunis dan Negara Vietnam  telah memperhatikan para korban agen oranye/dioxin. Majelis Nasional  Vietnam telah memberlakukan peraturan  negara  yang menetapkan jelas  para peserta  perang perlawanan yang terkenaagen oranye/dioxin dan anak-anak-nya mendapat  kebijakan prioritas dari Negara. Biaya  tunjangan  permanen  untuk para korban  agen oranye/dioxin kira-kira VND 2 juta per orang per bulan.  Selain itu, pemerintah Vietnam juga mengeluarkan  kebijakan prioritas  untuk anak-anak  mereka dalam penerimaan dan pemberian beasiswa atau dibebaskan biaya belajar.Selain  kebijakan dari Negara, banyak organisasi, perseorangan dan masyarakat juga melakukan tindakan-tindakan praksis untuk meredakan  derita oranye/dioxin. Sampai saat ini,  Asosiasi Korban Agen Oranye/Dioxin  Vietnam telah mengimbau bantuan kira-kira  VND 160 miliar  untuk membantu para korban. Mantan  Letnan Jenderal Nguyen Van Rinh, Ketua Asosiasi Korban Agen Oranye/DioxinVietnam memberitahukan: “Dari tahun 2011 sampai sekarang, Asosiasi ini telah menggalang dana sebesar  kira-kira VND ratusan miliar  dari Pusat sampai daerah  untuk membangun pusat-pusat semi internat, mereparasi  dan membangun baru rumah untuk para korban agen oranye/dioxin dan memberikan beasiswa kepada  para korban  yang tidak punya syarat untuk bersekolah, memberikan biaya  untuk  mencari lapangan kerja  dan melakukan pengobatan”.

Bersama-sama meredakan  derita agen oranye/dioxin - ảnh 2
Anak kecil yang bernama Hoai Thuong- korben agen oranye / dioxin di Vietnam Selatan.
(Foto: nld.com.vn)

         Di samping  kebijakan-kebijakan prioritas  dari Pemerintah Vietnam, gerakan pemberian bantuan untuk korban agen oranye/dioxin yang dijalankan semua organisasi sosial dan perseorangan  dalam dan luar negeri, terutama organisasi komunitas orang Vietnam  di luar negeri  semakin  didorong kuat. Ketua Asosiasi Korban Agen Oranye/Dioxin Vietnam, Nguyen Van Rinh  menambahkan: “Dari tahun 2011 sampai sekarang, Asosiasi kami  telah menerima  beberapa benda dan dana  senilai kira-kira VND ratusan miliar untuk membantu para korban.  Ini merupakan sumbangan yang sangat besar terbanding dengan tahun-tahun  lalu. Jumlah orang yang memberikan bantuan sangat tinggi  dan terutama  organisasi-organisasi internasional  juga sangat  memperhatikan masalah ini”.

Bersama-sama meredakan  derita agen oranye/dioxin - ảnh 3
Duta besar AS  membacakan pidato  di acara peresmian pembersihan zat beracun/dioxin di bandara Da Nang.
( Foto: nguoi-viet.com)

         Selain gerakan pemberian bantuan untuk korban agen oranye/dioxin,  dukungan terhadap perjuangan  demi keadilan untuk meredakan derita jasmani dan rokhani para korban agen oranye/dioxin  juga menjadi perhatian utama dari banyak organisasi  sosial. Sejak Asosiasi Korban Agen Oranye/Dioxin  Vietnam mengeluarkan surat gugatan kepada beberapa perusahaan kimia Amerika  karena telah memproduksi zat kimia beracun yang digunakan oleh tentara Amerika Serikat dalam peperangan di Vietnam dari tahun 2004 sampai sekarang, opini umum internasional telah mendukung kuat perjuangan yang dijalankan para korban ini.Bapak Nguyen Van Rinh memberitahukan: “Gugatan yang kami jalankan telah mendapat dukungan kuat dari opini umum internasional, terutama Asosiasi Ahli Hukum  Demokratik Sedunia  telah membuka  pengadilan  sipil untuk memeriksa  beberapa perusahaan kimia  Amerika Serikat. Mereka telah menggugat dan menetapkan tanggung jawab mereka yang telah menimbulkan akibat perang agen oranye/dioxin ialah pemerintah Amerika Serikat yang harus bertanggung jawab dan perusahaan-perusahaan kimia Amerika Serikat adalah pelaku bersama yang memproduksi agen itu dan harus memberikan santunan kepada para korban agen oranye/dioxin dan harus mengatasi akibat-akibata dalam lingkungan hidup, serta membantu para korban menggeliat dalam kehidupan. Saya berpendapat  bahwa  semua aktivitas  ini punya nilai manusiawi yang sangat tinggi,  orang bisa membela  kepentingan para korban agen oranye/dioxin  di Vietnam”.

Bersama-sama meredakan  derita agen oranye/dioxin - ảnh 4
Komunitas demi korban agen oranye/dioxin.
( Foto: internet).

         Setelah upaya-upaya perjuangan yang dilakukan para korban agen oranye/dioxin Vietnam dan gerakan  pemberian bantuan kepada para korban agen oranye/dioxin di Vietnam maupun di dunia,  Pemerintah Amerika Serikat  telah melakukan banyak aktivitas kerjasama  yang lebih substantif  dalam mengatasi akibat agen oranye/dioxin di Vietnam dan membantu para korban agen oranye/dioxin. Pemerintah Amerika Serikat membantu Vietnam membangun  basis-basis meteriel untuk kepentingan memeriksa dan mengobati para korban agen oranye/dioxin dan berkoordinasi dengan Vietnam melakukan pembersihan  lingkungan hidup di daerah-daerah yang mengalami polusi agen oranye/dioxin. Bantuan-bantuan yang diberikan oleh  komunitas  masyarakat, organisasi dan perseorangan dalam dan luar negeri ,pemerintah dan rakyat negara-negara lain di dunia akan membantu para korban agen oranye/dioxin Vietnam mengurangi  derita, berangsur-angsur  menggeliat  dalam  kehidupan./. 


Komentar

Yang lain