Kebijakan moneter yang tepat merupakan sukses dalam aktivitas penyelenggaraan Pemerintah Vietnam tahun 2015

(VOVworld) – Kebijakan moneter Vietnam tahun 2015 dianggap sebagai salah satu titik yang cerah dalam penyelenggaraan ekonomi makro. Bersama dengan kebijakan tahun fiskal, keluwesan dalam kebijakan moneter telah memberikan sumbangan penting untuk menyelesaikan semua target perkembangan ekonomi Tanah Air. 



Kebijakan moneter yang tepat merupakan sukses dalam aktivitas penyelenggaraan Pemerintah Vietnam tahun 2015 - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: ndh.vn)

Kebijakan moneter Vietnam tahun 2015 dilaksanakan sesuai dengan bimbingan Perdana Menteri (PM) Pemerintah Vietnam yaitu berinisiatif dan luwes sesuai dengan indikasi pasar, menjamin kestabilan nilai mata uang Vietnam, berkoordinasi erat dengan semua kebijakan lain untuk menstabilkan ekonomi makro, berusaha mencapai dan melampaui semua target, tugas  dan rencana yang dikeluarkan untuk tahun 2015. Pada akhir tahun penyelenggaraan kebijakan moneter mencapai hasil positif di banyak aspek, dari keseluruhan instrumen pembayaran,  suku bunga sampai kurs mata uang.


Kebijakan moneter dilaksanakan secara ketat dan luwes

Hal yang paling menonjol dalam kebijakan moneter tahun 2015 ialah keputusan menyesuaikan kurs mata uang secara luwes yang dilakukan oleh Bank Negara Vietnam. Bisa dikatakan bahwa tahun 2015 adalah tahun yang penuh dengan gejolak tentang kurs mata uang pada latar belakang Direktorat Cadangan Federal Amerika Serikat (FED) meningkatkan suku bunga mata uang dolar Amerika Serikat dan Tiongkok dengan mendadak mendevaluasikan secara kuat  kurs mata uang Yuan. Sehari setelah mata uang Yuan didevaluasikan (11/8), Vietnam menyesuaikan fluktuasi kurs antara mata uang dong Vietnam dan mata uang dolar Amerika yang meningkat dari +/-1% menjadi +/-2%. Selanjutnya, supaya bisa berinisiatif membimbing pasar, mengurangi semua dampak  yang tak menguntungkan yang dimungkink oleh  peningkatan suku bunga oleh FED, sepekan setelah itu (19/8), Vietnam terus mendevaluasikan kurs mata uang rata-rata antar-bank antara mata uang dong Vietnam dan mata uang dolar Amerika Serikat naik 1%, bersamaan itu, memperluas fluktuasi kurs mata uang untuk kedua kalinya dari +/-2% menjadi +/-3%. Hasilnya ialah pasar valuta asing telah cepat menjadi stabil, sentimen pasar dihapuskan.

Disamping itu, pasar emas di dalam negeri terus berlangsung secara stabil, mencerminkan hasil-guna yang diberikan oleh semua solusi pengelolaan pasar emas yang telah dan sedang digelarkan oleh Bank Negara Vietnam. Semua metode menangani utang yang bermasalah juga mengembangkan hasil-guna ketika pada akhir tahun, jumlah utang tersebut di seluruh sistim telah dikembalikan ke taraf 2,72%, menyelesaikan target yang diajukan.

Keseluruhan instrumen pembayaran, terhitung sampai 21/12/2015 meningkat 13,55% terbanding dengan akhir tahun sebelumnya, bersamaan itu, rata-rata suku bunga di pasar terus turun dari 0,2% sampai 0,5% per tahun, melalui itu memberikan bantuan positif terhadap aktivitas produksi dan bisnis. Perkreditan di seluruh sistim perbankan Vietnam pada tahun ini, diprakirakan naik 18%, memanifestasikan upaya dari seluruh sistim dalam mengatasi kesulitan perkreditan ketika total  penawaran dan daya menerima modal dari perekonomian masih rendah. Bapak Huynh Van Tiep, anggota Majelis Nasional Vietnam dari kota Can Tho (Vietnam Selatan) menilai: “Bank Negara Vietnam telah mencapai sukses dalam menstabilkan pasar emas, mencapai sukses dalam mengurangi suku bunga. Kurs pertukaran mata uang stabil, cadangan valuta asing meningkat tinggi, pertumbuhan kredit lumayan sehingga menstabilkan dan mengembangkan produksi dan bisnis”.


Memberikan sumbangan penting untuk menstabilkan ekonomi makro

Sukses-sukses dalam menyelenggarakan kebijakan moneter tersebut telah turut menstabilkan ekonomi makro, berhasil mengekang inflasi tahun 2015 (CPI naik 0,63%, taraf kenaikan yang paling rendah sejak tahun 2002) dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi pada taraf tinggi (kira-kira 6,5%). Kebijakan moneter yang luwes dan ketat juga memberikan sumbangan penting untuk melaksanakan target menstabilkan ekonomi makro, memindahkan pola pertumbuhan, meningkatkan hasil-guna investasi dan meningkatkan produktivitas kerja. Doktor Nguyen Tri Hieu, pakar keuangan dan perbankan mengatakan: “Sukses paling besar yang dicapai oleh kebijakan moneter dari Bank Negara Vietnam ialah telah menurunkan prosentase inflasi menjadi sangat rendah pada tahun ini. Itumerupakan sukses yang sangat besar. Mengekang secara baik inflasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Menurut hemat saya, Bank Negara Vietnam akan terus melakukan program dan rencana untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan mengekang inflasi pada waktu mendatang”.


Menciptakan prasyarat yang kondusif untuk tahun 2016

Diprakirakan, pada tahun 2016, penyelenggaraan kebijakan moneter akan menjumpai 3 tantangan. Pertama, tekanan yang besar tentang modal  terhadap sistim perbankan, kedua, devaluasi kurs mata uang dan ketiga, pasar obligasi berpengaruh terhadap suku bunga. Oleh karena itu, pada tahun 2016, Bank Negara Vietnam akan berinisiatif melaksanakan solusi-solusi pengelolaan pasar valuta asing dan pasar emas, tidak membiarkan situasi dolarisasi dalam pembayaran ekspor-impor, memperkuat pembaryan tanpa uang tunai. Semua langkah ini juga turut melaksanakan semua target yang dikeluarkan oleh Majelis Nasional dan Pemerintah Vietnam yaitu mengekang inflasi di bawah taraf 5% dan membantu pertumbuhan ekonomi pada taraf yang rasional yaitu 6,7%. Wakil Gubernur Bank Negara Vietnam, Nguyen Thi Hong memberitahukan: “Kami akan merapati perkembangan-perkembangan pasar, konsisten mengekang inflasi dan melaksanakan semua instrumen dan solusi yang sinkron untuk menstabilkan ekonomi makro. Setelah kita menandatangani banyak perjanjian perdagangan, maka sistim perbankan Vietnam akan terus berjalan seperjalanan untuk memperluas semua jasa keuangan demi kebutuhan badan usaha dalam proses integrasi”.

Bisa dikatakan, pada tahun 2015, penyelenggaraan kebijakan moneter telah mencatat selar sangat besar dalam keseluruhan kebijakan ekonomi yang dilakukan oleh Pemerintah Vietnam. Semua pengalaman dan hasil-guna yang diberikan oleh kebijakan ini akan menjadi tenaga pendorong bagi Vietnam untuk melaksanakan semua target penyelenggaraan ekonomi tahun 2016, turut mengembangkan ekonomi secara berkesinambungan.  


Komentar

Yang lain