Mempertahakan secara mantap laju pertumbuhan ekonomi tahun 2018

(VOVWORLD) - Pada acara pembukaan Persidangan Majelis Nasional (MN) Vietnam, Angkatan XIV, Senin pagi (23/10),  Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc telah menyampaikan Laporan tentang hasil pelaksanaan rencana pengembangan sosial-ekonomi tahun 2017 dan rencana pengembangan sosial-ekonomi tahun 2018. Hal yang menonjol dalam laporan yalah Kepala Pemerintah menegaskan diprakirakan pada tahun 2017, Vietnam mencapai prestasi menyeluruh di semua bidang. Ketigabelas jatah rencana telah tercapai dan melampaui target yang sudah ditetapkan. PM Nguyen Xuan Phuc juga menekankan tekat  Pemerintah dalam mengusahakan target dari 6,5-6,7% GDP untuk tahun 2018.

Laporan tersebut telah menyampaikan semua prestasi di bidang sosial-ekonomi yang sudah dicapai pada tahun 2017, menekankan semangat dan tekat Pemerintah dalam mengatasi kesulitan dan membangun Pemerintah yang membina, bertindak, mengabdi rakyat dan badan usaha, menjamin jaring pengaman sosial, memperhebat pekerjaan hubungan luar negeri dan integrasi. Bersamaan itu mengajukan target-target dan banyak solusi pengembangan sosial-ekonomi untuk tahun 2018.

Mempertahakan secara mantap laju pertumbuhan ekonomi tahun 2018 - ảnh 1Pembukaan Persidangan Majelis Nasional (MN) Vietnam, Angkatan XIV (Foto :VOV)

Angka-angka yang mengesankan dalam pengembangan sosial-ekonomi pada tahun 2017

Hasil yang paling menonjol dalam tahun 2017 yalah mempertahankan stabilitas ekonomi makro, laju pertumbuhan ekonomi mengalami perkembangan yang positif, pada proses mengarah ke target mencapai laju pertumbuhan GDP sebanyak 6,7% sepanjang tahun 2017. Semua cabang dan bidang mencapai pertumbuhan yang cukup baik, memberikan sumbangan berarti pada pertumbuhan umum perekonomian. Pertanian mengalami pemulihan yang kuat setelah menjumpai banyak kesulitan pada tahun 2016. Industri pengolahan dan manufaktur dan pembangunan mengalami pertumbuhan lumayan, sehingga bisa menebus kemerosotan industri eksploitasi mineral. Jasa layanan dan pariwisata berkembang secara melompat, terutama jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung di Vietnam. Ekspor-impor meningkat secara drastis, jauh melampaui target yang sudah ditetapkan sepanjang tahun 2017.

Laporan tersebut juga memberitahukan bahwa dalam waktu 9 bulan awal tahun 2017 ini, Vietnam telah membeli lagi 6 miliar USD, meningkatkan cadangan valuta asing mencapai 45 miliar USD, tingkat yang paling tinggi sejak dulu sampai sekarang ini. Pelaksanaan modal FDI mencapai tarap rekor.  Pasar efek mencapai nilai yang paling tinggi sejak tahun 2008 sampai sekarang ini, diperkirakan GDP sepanjang tahun 2017 mencapai 6,7%. PM Nguyen Xuan Phuc menilai: “Berdasarkan pada hasil yang dicapai dalam waktu 9 bulan awal tahun 2017, dengan upaya-upaya yang akan dilakukan pada waktu yang menyisa, diprakirakan sepanjang tahun 2017, Vietnam mencapai dan melampaui ketigabelas jatah rencana  yang sudah ditetapkan. Ini merupakan satu kemenangan besar dari Tanah Air, khususnya pada latar belakang perekonomian Tanah Air sedang selangkah demi selangkah mengalami perpindahan pola pertumbuhan menurut arah bersangsur-angsur mengurangi eksploitasi sumber daya alam ke industri pengolahan, manufaktur, pertanian teknologi tinggi dan menyesuaikan diri dengan perubahan iklim. Pencapaian prestasi-prestasi menyeluruh di semua bidang di atas telah turut memperkokoh kepercayaan dan menciptakan suasana gembira di kalangan seluruh masyarakat dan mendapat penilaian tinggi dari dunia internasional”.

Mempertahankan secara mantap laju pertumbuhan ekonomi tahun 2018

Target  umum tahun 2018 di bidang ekonomi ditetapkan Pemerintah Vietnam yalah terus menstabilkan ekonomi makro, menciptakan perubahan jelas dan substantif dalam melaksanakan semua terobosan strategis, melakukan restrukturisasi ekonomi yang dikaitkan dengan pembaruan pola pertumbuhan, meningkatkan produktivitas, kualitas, efektivitas dan daya saing. Kongkritnya yalah GDP berupaya mencapai 6,5-6,7%; laju peningkatan harga konsumsi rata-rata 4%; Total nilai ekspor meningkat 7-8%. Untuk melaksanakan target tersebut, Pemerintah menetapkan tugas primer yalah memperkuat stabilitas makro, menjamin keseimbangan-keseimbangan besar dari perekonomian, mendorong produksi bisnis, pertumbuhan ekonomi Selain itu, Vietnam juga berfokus menyempurnakan mekanisme, kebijakan dan undang-undang tentang investasi dan bisnis, memberikan bantuan kepada badan usaha kecil dan menengah, koperasi, keluarga bisnis perseorangan, menciptakan lingkungan persaingan yang adil menurut mekanisme pasar. PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan: “Memeriksa, memangkas persyaratan bisnis, menyederhanakan prosedur administrasi, memperhebat penerapan teknologi informasi, memasok jasa publik online, menggelarkan pelaksanaan Daftar jasa publik online tingkat 3 dan 4 dengan lebih dari 700 prosedur administrasi. Meminta kepada berbagai tingkat pemerintahan dan instansi supaya mengajukan rencana kongkrit, menggelarkan secara sinkron dan gigih semua solusi untuk menciptakan perubahan kuat, berupaya sampai tahun 2018 memperbaiki secara pada pokoknya semua jatah tentang lingkungan bisnis, daya saing, khususnya kelompok jatah yang masih rendah untuk terus meningkatkan lebih lanjut lagi indeks pemeringkatan Vietnam”.

Seiring dengan penguatan stabilitas ekonomi makro, menjamin semua keseimbangan besar dari perekonomian, PM Nguyen Xuan Phuc juga menegaskan akan melakukan restrukturisasi ekonomi secara sinkron, komprehensif dan substantif. PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan: “Pemerintah melaksanakan secara serius Resolusi MN tentang eksperimen penanganan utang bermasalah, Undang-Undang amandemen atas beberapa pasal dari Undang-Undang tentang Organisasi Perkreditan setelah diesahkan MN dan Proyek restrukturisasi organisasi perkreditan yang dikaitkan dengan penanganan utang bermasalah sampai tahun 2020, menciptakan perubahan mendasar tentang manajemen perbankan dan peseronisasi badan usaha milik Negara menurut proyek, laju dan peta jalan yang ditetapkan, menangani secara serius semua kasus yang sengaja melambatkan penggelarannya, memusatkan mengatasi problematik, memacu akumulasi, memusatkan tanah dikaitkan dengan restrukturisasi pertanian, menggeserkan struktur tenaga kerja pedesaan, mengubah struktur produksi, musim panenan, kejuruan di daerah-daerah yang terpengaruh oleh perubahan iklim.”

Dengan hasil yang dicapai dalam tatalaksana sosial-ekonomi dalam waktu 9 bulan ini dengan tekad yang kuat, pemerintah Vietnam akan berupaya untuk mencapai taraf tertinggi dalam  semua target dan jatah rencana tahun 2017 dan melaksanakan secara sukses rencana perkembangan sosial-ekonomi tahun 2018. 

Komentar

Yang lain