Jalan Truong Son-Jalan yang menyatukan dan mengembangkan Tanah Air

(VOVWORLD) - Jalan Truong Son- Jalan Ho Chi Minh dalam masa  perang perlawanan  untuk menyelamatkan Tanah Air adalah jalan urat nadi untuk memberikan bantuan kepada medan perang di Viet Nam Selatan. Jalan Truong Son terdiri dari sistim perhubungan, pipa minyak yang panjangnya ribuan kilometer  dari Provinsi Nghe An sampa Provinsi Binh Phuc.Masa 60 tahun sudah lewat, sejak dibentuk, jalan yang menggunakan nama Ho Chi Minh-Pemimpin agung dari bangsa Viet Nam telah menjadi salah satu di antara jalan-jalan penting, memberikan sumbangan pada usaha membela, membangun dan mengembangkan Tanah Air. 
Jalan Truong Son-Jalan yang menyatukan dan mengembangkan Tanah Air - ảnh 1Prajurit zeni ikut membuka jalan Truong Son (Foto dokumenter; Kantor Berita Viet Nam ) 

Sidang Pleno ke-15 Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam angkatan II yang diperluas yang diadakan pada bulan Januari 1959 di Kota Ha Noi di bawah kepemimpinan Presiden Ho Chi Minh telah menegaskan: Bersama dengan usaha memperhebat pembangunan tentara di Viet Nam Utara, memutuskan akan membangun jalan transportasi militer strategis dari Viet Nam Utara yang menyusuri barisan gunung-gemunung Truong Son yang berlapis-lapis dan megah untuk mengirimkan bantuan prajurit kepada revolusi di Viet Nam Selatan. Pada tanggal 5 Mei 1959, “Rombongan kerja militer istimewa” menerima tugas membangun jalan dan mengangkut barang  militer ke medan perang, membawa dan menjemput prajurit, komandan, mengirim surat dinas, dokumen dari Utara ke Selatan dan sebaliknya. Pada tanggal 19 Mei 1959, Badan Harian Komisi Militer Umum mengumpulkan Badan urusan Kekaderan untuk memberikan tugas kepada Detasemen untuk membangun jalan strategis Truong Son untuk memberikan bantuan ke medan perang Viet Nam Selatan, mengangkut secara mendesak jumlah barang militer beserta 500 komandan ke medan perang sebagai  kekuatan poros  untuk membangun kekuatan utama.

Lahir pada tanggal 19 Mei 1959, rombongan tersebut diberi nama kode Detasemen 559 dan tanggal 19 Mei bertepatan dengan hari lahirnya Presiden Ho Chi Minh ditetapkan sebagai hari tradisi detasemen 559-Prajurit Truong Son-Jalan Ho Chi Minh. Brigadir Jenderal Nguyen Ba Tong-Mantan Wakil Panglima urusan Politik dari Korps Militer nomor 12, pendahulu Korps Militer nomor 559 memberitahukan: “Berkata bahwa jalan Truong Son menjadi legendaris. Memang demikian dan hal ini  tidak tercipta dengan sendirinya. Jalan ini dibangun dengan keringat, tenaga dan jiwa-raga yang diberikan oleh para prajurit Truong Son. Lebih dari 200.000 komandan dan prajurit Truong Son telah gugur di medan-medan perang  sepanjang jalan Truong Son. Yang kedua ialah kepemimpinan Partai Komunis dan Kementerian Pertahanan  telah menciptakan syarat yang paling kondusif bagi para prajurit Truong Son untuk mengembangkan kekuatannya, memenuhi tugas, transportasi strategis, tenaga dan harta benda kepada semua medan perang, khususnya medan perang di Viet Nam Selatan”.

Jalan Truong Son-Jalan yang menyatukan dan mengembangkan Tanah Air - ảnh 2 Kendaraan hari siang malam  susul-menyusul mengangkut senjata dan bahan  pangan di jalan Truong Son ke medan perang di Viet Nam Selatan. (Foto dokumenter: Kantor Berita Viet Nam).

Dari kilometer nomor 0, di Kotamadya Lat, Kabupaten Tan Ky, Provinsi Nghe An, jalan strategis untuk mengabdi kendaraan menyusuri Viet Nam Utara ke Viet Nam Selatan yang panjangnya 17 000 Km dengan 5 jalan vertikal dan 21 jalan horisontal yang menyambungkan semua medan perang. Pada tahun 1960, Kabupaten Gia Nghia, Provinsi Dac Nong yang berada di jalan Truong Son-Jalan Ho Chi Minh adalah tempat titik pertemuan  di dua ujung Utara-Selatan dan melancarkan  jalan transportasi strategis Truong Son-jalan Ho Chi Minh-ruas dari daerah Tay Nguyen Selatan sampai daerah Nam Bo Timur. Bapak Doan Van Ky, Wakil Kepala Badan Komunikasi dan Pendidikan Komite Partai Provinsi Dac Nong memberitahukan: “Jalan Truong Son yang legendaris punya makna bersejarah yang mendalam dan sosok zaman yang besar. Jalan ini dan kemenangan-kemenangan yang telah dicapai telah menggembleng tekad baja, kegagah-beranian, kepandaian dari banyak putra-putri tercinta dari bangsa Viet Nam, di antaranya ada warga etnis-etnis minoritas yang telah menyumbangkan seluruh masa remaja-nya kepada perang perlawanan menentang imperialis Amerika Serikat untuk menyelamatkan Tanah Air, membebaskan total Viet Nam Selatan dan menyatukan Tanah  Air”.

Selama masa 16 tahun (1959-1975) pembangunan dan berkembangnya,  jalan Truong Son mengangkat  lebih dari 1 juta ton bahan material, menjamin mobilitas bagi  2 juta komandan dan prajurit dari Viet Nam Utara ke Viet Nam Selatan dan sebaliknya, turut memberikan tepat waktunya sumber daya manusia yang perlu untuk medan-medan perang. Dari tahun 1973, setelah Perjanjian Paris tentang penghentian perang dan penegakan perdamaian di Viet Nam,  prajurit Truong Son telah mulai membangun jalan Truong Son di sebelah Timur  dari Tan Ky (Provinsi Nghe An) sampai Chon Thanh (Provinsi Binh Phuoc) menjadi jalan negara lintas Utara-Selatan untuk mengabdi kebutuhan militer dan ekonomi untuk kehidupan rakyat. Brigadir Jenderal Pham Ba Tong memberitahukan bahwa Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam, Le Duan pernah berkata:  Jalan Ho Chi Minh langsung mengabdi pertempuran dalam peperangan untuk membabaskan bangsa, tetapi membawa makna bagi masa depan Tanah Air yang berjangka panjang. Dia memberitahukan: “Di bidang ekonomi,  jalan Truong Son-jalan Ho Chi Minh  menjadi  jalan yang membantu rakyat sepanjang daerah gunung-gemunung Truong Son memperbaiki mobilitas dan perkembangan ekonomi, membuat kehidupan rakyat sepanjang daerah gunung-gemunung Truong Son menjadi lebih baik. Jalan Truong Son juga mempunyai makna di bidang ekonomi pertahanan di kemudian hari terhadap usaha membangun dan mengembangkan Tanah Air  Viet Nam  pada zaman sekarang”.

Jalan Truong Son-Jalan Ho Chi Minh telah masuk ke dalam sejarah bangsa Viet Nam sebagai jalan menyatukan Tanah Air. Kemenangan dalam membangun jalan transportasi strategis Truong Son-jalan Ho Chi Minh adalah salah satu di antara kemenangan-kemenangan besar dalam seni bimbingan perang dari Viet Nam. Sekarang,  jalan Truong Son-jalan Ho Chi Minh telah menjadi  jalan pusat ekonomi-pertahanan yang penting dan juga turut mengembangkan pariwisata dan transportasi, selangkah demi selangkah membangun dan  mengembangkan Tanah Air.

Komentar

Yang lain