(VOVWORLD) - Dalam Rancangan Laporan politik yang disampaikan kepada Kongres Nasional XIV Partai Komunis Vietnam (PKV), Komite Sentral (KS) PKV menetapkan yang penting untuk “mewujudkan pola pertumbuhan baru”, di antaranya sains-teknologi, inovasi kreatif dan transformasi digital yang dipandang sebagai motor penggerak utama. Menyambut keputusan ini, Quang Ninh, sebagai daerah yang memelopori banyak terobosan pembangunan, segera melaksanakan langkah-langkah konkret dan turut merealisasikan target bersama.
Provinsi Quang Ninh telah menyelenggarakan berbagai forum berskala nasional tentang ilmu pengetahuan dan teknologi, inovasi, dan transformasi digital dalam beberapa waktu terakhir. (Foto: Truong Giang/VOV) |
Resolusi 57-NQ/TW Politbiro tertanggal 22 Desember 2024 kembali menegaskan peran penting sains-teknologi dan transformasi digital dalam dua target 100 tahun yaitu: Vietnam menjadi negara berkembang dengan industri modern pada tahun 2030 dan menjadi negara maju berpendapatan tinggi pada tahun 2045. Sejumlah pandangan tersebut telah tertuang jelas dalam Rancangan Dokumen Kongres Nasional XIV PKV – di mana semua motor penggerak baru ditekankan sebagai kunci untuk membangun pola pertumbuhan yang berkelanjutan. Hoang Van De, Sekretaris Partai Kecamatan Hoang Que (Provinsi Quang Ninh) berbagi bahwa pesan utama tersebut telah dipahami dan dihayati dalam berbagai tingkatan Kongres Partai sebelumnya. Ia mengatakan:
“Ini merupakan keputusan dan kebijakan yang tepat dan sejalan dengan tren pembangunan. Mengingat posisi Quang Ninh dewasa ini dan orientasi pembangunan lima tahun mendatang dengan target menjadi kota di bawah Pusat sebelum tahun 2030, pastilah sains-teknologi dan inovasi kreatif akan menjadi salah satu tugas prioritas dan unsur utama yang menentukan keberhasilan”.
Tidak hanya berperan sebagai kutub pertumbuhan di segi tiga Hanoi – Hai Phong – Quang Ninh, provinsi ini juga menjadi pintu gerbang di daerah Dong Bac (Timur Laut), tempat konvergensi banyak nilai warisan alam dan warisan budaya. Berkat penguatan penerapan sains-tekonologi dan transformasi digital, Provinsi Quang Ninh secara berturut-turut berhasil mempertahankan pertumbuhan dua digit selama hampir satu dekade terakhir.
Di Kecamatan Yen Tu, Bui Hoang Giang, Sekretaris Resor Partai Kecamatan menyampaikan bahwa Komite Partai di berbagai tingkatan sedang menjabarkan arahan KS PKV sesuai dengan karakteristik daerah. Hal ini khususnya menyasar Yen Tu, sebagai kawasan warisan terkenal yang diharapkan dapat menjadi salah satu destinasi internasional terbaik dalam beberapa tahun mendatang.
“Bagi semua sektor yang terkait dengan pengembangan sosial-ekonomi, khususnya di kawasan Warisan Yen Tu, pengembangan pariwisata berbasis kota pintar sangat diperlukan. Melalui pengembangan teknologi dan berbagai platform digital kota pintar, hal ini akan mencakup bernagai aspek mulai dari sistem pembayaran non-tunai hingga pengembangan ekonomi warisan, industri budaya yang selaras dengan konservasi lanskap sejarah dan nilai warisan melalui penerapan teknologi digital”.
Gerakan mempopulerkan keterampilan digital bagi seluruh masyarakat secara bertahap menyebar luas di banyak kecamatan. Foto: Truong Giang/VOV |
Mengingat sains-teknologi, inovasi kreatif dan transformasi digital merupakan “peluang emas” untuk merestrukturisasi perekonomian secara berkelanjutan, banyak pejabat dan anggota Partai di Provinsi Quang Ninh menyatakan bahwa di samping sejumlah kemudahan, provinsi ini harus dapat mengatasi semua problematik seperti : potensi sains-teknologi yang belum sebanding dengan skala ekonomi, kurangnya sumber daya manusia yang berkualitas tinggi di sektor-sektor teknologi utama seperti kecerdasan buatan (AI), biologi, keamanan siber; kesenjangan transformasi digital antara perkotaan dan pedesaan masih besar, budaya inovasi kreatif belum disebarkan secara luas. Nguyen Trung Tien, Wakil Dinas Sains-Teknologi Provinsi Quang Ninh menegaskan:
“Kini, “infrastruktur digital” atau “ekonomi berbasis teknologi” menjadi ruang pembangunan baru yang membantu Provinsi Quang Ninh menyukseskan transisi dari “coklat” ke “hijau” secara berkelanjutan. Guna menangkap semua peluang ini, Provinsi Quang Ninh berfokus pada tiga pilar strategis yaitu menyempurnakan institusi secara fleksibel, memelopori infrastruktur digital dan mencapai terobosan tentang sumber daya manusia yang berkualitas tinggi”.
Pergeseran dari pertumbuhan "cokelat" ke pertumbuhan "hijau" merupakan arah utama bagi Quang Ninh, yang mendapatkan dorongan baru dari ilmu pengetahuan dan teknologi, inovasi, dan transformasi digital. (Foto: Truong Giang/VOV) |
Dengan fondasi yang telah diletakkan, Provinsi Quang Ninh siap menjadi salah satu “sandbox strategis” di seluruh Vietnam dalam melaksanakan Resolusi 57-NQ/TW dan mengkonkretkan semua arahan baru Dokumen Kongres Nasional XIV tentang sains-teknologi, inovasi kreatif, transformasi digital serta membina manusia Vietnam yang berkembang secara komprehensif. Terobosan daerah ini diharapkan akan turut membentuk kutub-kutub pertumbuhan baru, meningkatkan kapasitas dan kualitas, mengefektivitaskan seluruh perekonomian, menuju target pertumbuhan Produk Bruto Domestik dua digit pada tahap selanjutnya.