AS tidak mengubah rencana penarikan pasukan dari Afghanistan

(VOVworld) – Dalam kunjungan mendadak di Afghanistan pada Kamis 7 Juni, Menteri Pertahanan Amerika Serikat Leon Panetta telah melakukan temu kerja dengan Jenderal John Allen, Komandan tentara Amerika Serikat di Afghanistan tentang situasi keamanan di sini dan rencana penarikan pasukan Amerika Serikat. Menurut Menteri Pertahanan Leon Pannetta, Jenderal Allen sangat percaya bahwa Amerika Serikat tetap dapat mempertahankan laju penarikan pasukannya bersamaan itu masih bisa sama sekali menangani kasus-kasus kekerasan yang terjadi di Afghanistan.

AS tidak mengubah rencana penarikan pasukan dari Afghanistan - ảnh 1
Menhan AS Leon Panetta di Afghanistan
(Foto: AP)

Rencana penarikan pasukan penguatan yang dilakukan Amerika Serikat dari Afghanistan direncanakan akan berakhir pada bulan Desember mendatang, setelah itu Kementerian Pertahanan Amerika Serikat akan mengevaluasi efektivitas pasukan keamanan Afghanistan dalam mempertahankan keamanan, kemudian baru memutuskan menarik pasukan lagi dari negara Asia Selatan ini atau tidak. Juga dalam kunjungan mendadak di Afghanistan tersebut, Menteri Pertahanan Leon Panetta mengatakan bahwa Amerika Serikat sudah kehilangan kesabaran terhadap Pakistan karena negara sekutu ini masih menyokong anasir-anasir pemberontak di negara tetangganya yaitu Afghanistan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain