Berfokus membangun pasukan keamanan publik rakyat yang reguler dan elit

(VOVworld) – Pada Sabtu pagi (16 Agustus) di Markas Kementerian Keamanan Publik Vietnam, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung dan Anggota Harian Sekretariat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Le Hong Anh menghadiri acara temu pergaulan berbagai generasi komandan keamanan publik sehubungan dengan ultah ke-69 Hari tradisi keamanan publik (19 Agustus 1945 – 19 Agustus 2014). Ketika berbicara kepada para perwira, komandan, prajurit pasukan keamanan publik, PM Nguyen Tan Dung menekankan bahwa pada latar belakang Tanah Air memasuki periode perkembangan baru dengan banyak kesempatan yang kondusif dan tantangan, tugas membela keamanan dan ketertiban menuntut kepada pasukan keamanan publik supaya terus melakukan secara baik tugas memberikan masukan, sekaligus menjadi poros dalam menjamin keamanan politik, ketertiban dan keselamatan sosial.

Berfokus membangun pasukan keamanan publik rakyat yang reguler dan elit - ảnh 1
PM Nguyen Tan Dung tiba di Kementerian Keamanan Publik
(Foto: baotintuc.vn)

Tugas titik berat pasukan keamanan publik pertama-tama ialah tidak membiarkan terbentuknya organisasi reaksioner yang menyabotase Partai, negara dan rakyat. Bersamaan itu berfokus menjamin ketertiban dan keselamatan sosial semakin lebih baik lagi, membela ketenteraman masyarakat dan kehidupan rakyat. PM Nguyen Tan Dung berpendapat bahwa untuk melaksanakan secara baik dua tugas titik berat ini, faktor yang menentukan ialah harus menaruh perhatian untuk membangun pasukan keamanan publik rakyat revolusioner yang reguler, elit dan selangkah demi selangkah menjadi modern, diantaranya cepat memodernisasi beberapa bidang untuk memikul secara baik tugas besar yang dilimpahkan Partai, negara dan rakyat. Bersamaan itu, harus membangun pasukan keamanan publik rakyat yang bersih, kuat, dan setia mutlak kepada Partai, negara dan rakyat, berkaitan erat dengan rakyat./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain