DK PBB mengadakan sidang khusus tentang pemberantasan terorisme

(VOVworld)-Pada Selasa (15 Januari), di New York, Amerika Serikat, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB)  mengadakan sidang khusus tentang pemberantasan terorisme.

DK PBB  mengadakan sidang khusus tentang pemberantasan terorisme - ảnh 1
Sekjen PBB Ban Ki-moon
(Foto:thescreamution.blogspot.com)
  Ketika berpidato di depan sidang khusus ini, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, Ban Ki-moon mengatakan bahwa  dalam waktu lalu,  dunia telah mencapai  hasil-hasil  yang  patut dicatat dalam memberantas terorisme karena upaya-upaya yang dijalankan komunitas internasional, diantaranya ada peranan PBB. Dia juga memberitahukan: Dalam masa 6 bulan mendatang, PBB akan mengadakan tiga konferensi  internasional  penting yang bersangkutan dengan pemberantasan terorisme dan menekankan bahwa semua negara anggota PBB  harus melakukan upaya-upaya permanen untuk menangani sampai ke akar-akarnya terorisme untuk mengontrol sepenuhnya perkembangan-nya di dunia./.

Komentar

Yang lain