G-7 membahas rencana mendorong pertumbuhan

(VOVworld) – Pada Jumat (10 Mei), Para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral kelompok negara-negara industri maju (G-7) dan Rusia mengadakan pertemuan untuk membahas rencana mendorong pertumbuhan. Ketika berbicara pada acara pembukaan konferensi yang berlangsung selama 2 hari ini di kota London, Kerajaan Inggeris, Menteri Keuangan Inggeris, negara ketua G-7, George Osborne menegaskan: tugas sekarang ialah mempertahankan proses pemulihan pada saat pasar-pasar sudah menjadi stabil.

G-7 membahas rencana mendorong pertumbuhan - ảnh 1
Para peserta pertemuan tersebut
(Foto: news.go.vn)

Akan tetapi, dia menekankan bahwa tidak bisa menganggap ekonomi global sudah pulih, negara-negara G-7 harus berfokus membahas peranan semua bank Sentral untuk turut mendorong pertumbuhan ekonomi, bersamaan itu tetap menstabilkan inflasi untuk jangka menengah, pada saat hampir semua pemerintah sedang berusaha memangkas pengeluaran dan meningkatkan pemungutan pajak. Konferensi G-7 ini mungkin tidak bisa menciptakan terobosan dalam menangani situasi ekonomi global yang lemah sekarang, namun semua pihak diharapkan akan menemukan satu solusi yang lebih harmonis guna menjamin pertumbuhan yang berkesinambungan dari ekonomi dunia./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain