Hari kebudayaan Republik Korea 2014 di propinsi Thai Nguyen

(VOVworld) – Hari kebudayaan Republik Korea 2014 berlangsung pada Sabtu malam (4 Oktober ) di Pusat kerjasama internasional (Universitas Thai Nguyen). Ini merupakan tahun ke-3 terus-menerus, aktivitas Hari kebudayaan Republik Korea diadakan di propinsi Thai Nguyen oleh Universitas Thai Nguyen dan para pakar dari Universitas Keimyung-Republik Korea.

Hari kebudayaan Republik Korea 2014 di propinsi Thai Nguyen - ảnh 1
Tarian Republik Korea di pesta ini
(Foto : baodientuthainguyen..org,vn)

Pesta ini diadakan dengan banyak aktivitas yang atraktif, menyerap partisipasi mayoritas mahasiswa dari Universitas Thai Nguyen seperti : lombak menulis huruf Korea, ikut serta pada permaian Republik Korea dan lain-lain..

Program ini bertujuan menyosialisasikan kebudayaan Republik Korea, memperkenalkan program-program kerjasama pelatihan dan pendidikan antara Universitas Thai Nguyen dan Universitas Keimyung yang telah dan sedang dilaksanakan dalam kerangka konektivitas, kerjasama pendidikan sumber daya manusia. Dari tahun 2011 sampai sekarang, melalui program kerjasama pendidikan, setiap tahun ada lebih dari 100 mahasiswa Vietnam yang menamatkan program bahasa Korea, banyak mahasiswa terus belajar di Republik Korea dan menghadiri program rekrutmen pekerja dari Republik Korea./.

Komentar

Yang lain