Jerman meminta kepada Amerika Serikat supaya menjelaskan informasi penyadapan telepon genggam Kanselir Angela Merkel

(VOVworld) – Pada Rabu (23 Oktober), Kanselir Jerman, Angela Merkel menelepon Presiden Amerika Serikat, Barack Obama untuk menyatakan kecemasan atas informasi-informasi bahwa badan intelijen Amerika Serikat menyadap telepon genggamnya selama bertahun-tahun ini, serta meminta kepada Amerika Serikat supaya memberikan penjelasan yang cermat atas informasi-informasi tersebut. Menurut Jurubicara Pemerintah Jerman, Steffen Seibert, jika informasi itu benar, maka tindakan tersebut adalah sama sekali tidak bisa diterima, mengauskan secara serius kepercayaan dan harus segera dihentikan.

Jerman meminta kepada Amerika Serikat supaya menjelaskan informasi penyadapan telepon genggam Kanselir Angela Merkel - ảnh 1
Kanselir Jerman merasa gusar atas informasi penyadapan teleponnya
(Foto: tuoitre.vn)

Kanselir Angela Merkel segera memberikan reaksi yang keras setelah muncul informasi di koran “Der Spiegel”, yang memberitahukan bahwa agen Amerika Serikat telah menyadap telepon genggamnya selama betahun-tahun ini. Informasi tersebut juga telah dikonfirmasikan oleh Badan Intelijen Federal dan Kantor Keamanan Informasi Federal Jerman. Ketika memberikan respon terhadap tuduhan-tuduhan tersebut, seorang jurubicara Dewan Keamanan Nasional Amerika Serikat memberitahukan bahwa Presiden Barack Obama menegaskan pada Kanselir Jerman bahwa Washington tidak memata-matai Kanselir Angela Merkel./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain