Kamboja: Sam Rainsy dituduh menentang kepentingan nasional

  (VOVworld) – Para legislator Partai Rakyat Kamboja (CPP) mengecam secara keras perlawatan Ketua Partai Penyelamatan Bangsa Kamboja (CNRP), Sam Rainsy ke Amerika Serikat dan negara-negara Barat guna menggerakkan pemangkasan bantuan kepada Kamboja dan tidak mengakui Pemerintah pimpinan Perdana Menteri Hun Sen.

   Portal “Sen”, pada Rabu (9 Oktober) mengutip kata-kata Cheam Diep, Ketua Komisi Ekonomi Keuangan dan Perbankan dari Parlemen Kamboja yang memberitahukan bahwa tindakan Sam Rainsy telah berpengaruh terhadap ekonomi dan perkembangan Tanah Air.

Kamboja: Sam Rainsy dituduh menentang kepentingan nasional - ảnh 1
Ketua Partai Penyelamatan Bangsa Kamboja, Sam Rainsy
(Foto: vietnamplus.vn)

  Sementara itu, koran “Kamboja Baru”, pada Rabu (9 Oktober) juga mengutip kata Cheam Diep memberitahukan bahwa pengumpulan petisi-petisi yang dilakukan Sam Rainsy dengan membubuhkan sidik jari sebagai bukti untuk menolak pemerintah baru untuk disampaikan PBB tidak punya arti karena CPP beraktivitas menurut Undang-Undang Dasar, hukum Kamboja dan dekrit Raja Kamboja, bersamaan itu menerima dukungan banyak rakyat.

    Opini umum Kamboja juga menganggap bahwa perlawatan Sam Rainsy ke luar negeri untuk menggerakkan negara-negara memangkas bantuan dan investasi untuk Kamboja adalah bertentangan dengan kepentingan Tanah Air./.

Komentar

Yang lain