Kegiatan Presiden Nguyen Xuan Phuc dalam Kunjungan Persahabatan Resmi di Laos

(VOVWORLD) - Atas undangan Sekretaris Jenderal (Sekjen), Presiden Laos, Thongloun Sisoulithtt, Presiden Nguyen Xuan Phuc dan Istri mengepalai Delegasi Tingkat Tinggi Vietnam melakukan kunjungan resmi di Laos dari 9-10 Agustus 2021.
Kegiatan Presiden Nguyen Xuan Phuc dalam Kunjungan Persahabatan Resmi di Laos - ảnh 1Pembicaraan tingkat tinggi Vietnam- Laos (Foto: VOV)
Sekjen, Presiden Laos, Thongloun Sisoulitht dan istri pada Senin pagi (9 Agustus), di Ibu Kota Vientian telah memimpin upacara sambutan Presiden Nguyen Xuan Phuc dan Istri dengan protokol tertinggi bagi kepala negara. Setelah upacara sambutan tersebut, Sekjen, Presiden Laos, Thongloun Sisoulitht  dan Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan pembicaraan.
Dua pemimpin membahas langkah- langkah mendorong hubungan yang besar, solidaritas istimewa, dan kerja sama komprehensif antara Vietnam-Laos berkembang menjadi intensif, efektif, dan substantif.

Dua pemimpin menyediakan waktu membahas langkah-langkah untuk saling memberikan bantuan menangani kesulitan akibat wabah Covid-19 di masing-masing negara dan hubungan kerja sama Vietnam- Laos; sepakat bersama mendorong hubungan kerja sama di semua bidang seperti politik, diplomatik, pertahanan, keamanan, pendidikan, ekonomi, perdagangan, investasi, energi, budaya, ilmu pengetahuan, dan sebagainya untuk bersama-sama mengatasi tantangan dan dengan baik memanfaatkan peluang-peluang yang diberikan oleh revolusi industri 4.0. Kedua pihak menekankan perlu terus membawa hubungan politik menjadi intensif; bekerja sama secara erat dalam masalah- masalah strateris yang terkait dengan keamanan dan pengembangan di masing-masing negara; mempertahankan kunjungan-kunjngan tingkat tinggi antara pemimpin dua Partai dan negara dalam berbagai bentuk. Kedua pihak sepakat menganggap tahun 2022 sebagai “Tahun Solidaritas Persahabatan Vietnam- Laos, Laos-Vietnam 2022” untuk memperingati 60 tahun Hari Jalinan Diplomatik dan 45 tahun Hari Penandatanganan Traktat Persahabatan dan Kerja Sama antara Vietnam dan Laos.

Setelah pembicaraan tersebut, Presiden Nguyen Xuan Phuc dan Sekjen, Presiden Laos, Thongloun Sisoulithtt menyaksikan upacara penandatanganan dan pemberian dokumen kerja sama antara berbagai kementerian, instansi, dan badan usaha dua negara.

Komentar

Yang lain