Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan melakukan kunjungan resmi di Hungaria

(VOVworld) – Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan, pada Sabtu sore (8 April), menurut waktu lokal, telah tida di bandara Budapest, di Budapest, Ibukota Hungaria, memulai kunjungan resmi di Hungaria dari 8-11/4, atas undangan Ketua Parlemen Hungaria, Laszlo Kover. Ketika menjemput Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan di bandara, ada Direktorat urusan Protokol dari Parlemen Hungaria, Somafai Zoltan, Duta Besar Vietnam untuk Hungaria, Nguyen Thanh Tuan dan para wakil dari kaum diaspora Vietnam di Hungaria.




Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan melakukan kunjungan resmi di Hungaria - ảnh 1
Banyak diaspora Vietnam di Hungaria telah datang di bandara untuk menyambutkan baik kepada Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan
(Foto: VOV)


Ketika menerima Ketua MN Nguyen Thi Kin Ngan pada hari yang sama (8 April), Wakil Ketua Parlemen Hungaria, Gulyas Gergely menyatakan bahwa kunjungan ini memperdalam lebih lanjut lagi hubungan-hungungan politik dan sosial-ekonomi pada waktu lalu. Pada fihaknya, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan percaya bahwa kunjungan ini terus memperkuat dan memperkokoh lebih lanjut lagi hubungan persahabatan dan kerjasama tradisional antara dua negara. 


Komentar

Yang lain