Komisi Eropa mengumumkan visi strategis demi satu Uni Eropa mandiri

(VOVWORLD) - Komisi Eropa, pada Rabu (9/9), untuk pertama kalinya mengumumkan Laporan Visi Strategis 2020 untuk menetapkan semua tantangan dan peluang, yang menyarankan strategi lebih baik bagi Uni Eropa.

Berbicara di upacara pengumuman laporan, Wakil Presiden Komisi Eropa, Maros Sefcovic menekankan bahwa pandemi Covid-19 di satu sisi membantu Uni Eropa menemukan kelemahannya, di sisi lain memberikan peluang-peluang yang tidak bisa dilewatkan. Krisis wabah ini juga menegaskan kembali perlunya menyusun kebijakan-kebijakan secara dasar,dengan pemeriksaan pada masa depan dan fokus pada kemampuan cepat tanggap dan pemulihan.

Sementara itu, Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen mengatakan bahwa pada masa-masa yang sulit, para pemimpin perlu “berpandangan jauh”. Menurut ia, laporan ini menunjukkan peran penting dari kemampuan mandiri dalam upaya pemulihan yang kuat dan tahan lama. Selain itu, Komisi Eropa  sedang menuju ke langkah-langkah transisi yang perlu secara berkelanjutan, adil, dan demokratis.

Komentar

Yang lain