Kota Ho Chi Minh Membuka Festival Tahun Baru Vietnam 2022

(VOVWORLD) - Pada tanggal 16 Januari malam, Dinas Pariwisata Kota Ho Chi Minh berkoordinasi dengan Wisma Budaya Pemuda dan Asosiasi Budaya Kuliner Vietnam untuk menyelenggarakan festival Tahun Baru Vietnam pada tahun 2022. 

Kota Ho Chi Minh Membuka Festival Tahun Baru Vietnam 2022 - ảnh 1Kota Ho Chi Minh Membuka Festival Tahun Baru Vietnam 2022. Foto: VNA


Festival ini berlangsung hingga 30 Januari (yaitu hari ke-29 menjelang Tet). Tet Vietnam pada tahun 2022 adalah festival pertama yang diadakan secara hibdrid daring dan luring. Selain pesan musim semi yang bahagia dan musim semi yang aman, festival ini juga memiliki program kebudayaan untuk mengungkapkan rasa terima kasih atas kontribusi para dokter, staf medis, personil medis di garis depan melawan pandemi dalam beberapa tahun terakhir. Menghadiri festival tersebut, Bapak Nguyen Ba Tan, yang tinggal di distrik Binh Tan, mengatakan:

Saya merasa sangat senang karena setelah tahun pandemi yang sulit, pada akhir tahun ada festival Tahun Baru Vietnam agar semua orang datang dan bersenang-senang. Semoga semuanya menjadi lebih baik di tahun yang baru.

Komentar

Yang lain