Memikirkan Hari Raya Tet demi kaum miskin dan para korban agen oranye

(VOVWORLD) - Pengurus  Besar Lembaga Palang Merah Vienam, pada Minggu malam (7 Januari),  mengadakan program kesenian:  “Kekuatan  kemanusiaan”  dengan tajuk: “ Hari Raya Tahun Baru  Tradisional Imlek (atau  Hari Raya Tet)  demi  kaum miskin  dan para korban agen oranye”  musim Semi 2018 dengan dihadiri oleh Presiden Vietnam, Tran Dai Quang.
Memikirkan Hari Raya Tet demi kaum miskin dan para korban agen oranye - ảnh 1Presiden Vietnam, Tran Dai Quang menghadiri  rogram kesenian:  “Kekuatan  kemanusiaan”  dengan tajuk: “ Hari Raya Tahun Baru  Tradisional Imlek (atau  Hari Raya Tet)  demi  kaum miskin  dan para korban agen oranye”  . (Foto: Lam Khanh/ Kantor Berita Vietnam)

Ketika berbicara di depan program ini, Presiden Tran Dai Quang  menilai tinggi gagasan Lembaga Palang Merah Vietnam dalam menyelenggarakan program ini, bersamaan itu  memuji prestasi-prestasi  yang dicapai oleh lembaga palang merah berbagai tingkat pada waktu lalu. Presiden Tran Dai Quang menekankan:  Pelaksanaan kebijakan  sosial dan kemanusiaan merupakan  salah satu di antara tugas-tugas penting yang selalu mendapat perhatian dan bimbingan dari Partai Komunis dan Negara Vietnam. Ini merupakan tradisi perikemanusiaan yang luhur dari bangsa Vietnam. Presiden Tran Dai Quang memberitahukan:  “Lembaga Palang Merah Vietnam terus membarui isi dan opsi aktivitas dan pembangunan  Lembaga  yang teguh dan profesional, memainkan peranan poros, menjadi jembatan penghubung dan mengkoordinasi pekerjaan kemanusiaan, segala-galanya demi  kaum miskin, khususnya warga di daerah pedalaman, daerah pelosok, warga etnis minoritas dan warga di daerah perbatasan dan di pulau. Lembaga Palang Merah Vietnam mencanangkan secara ekstensif dan intensif banyak gerakan dan kampanye untuk memberikan bantuan praksis kepada orang-orang yang menjumpai kesulitan,  turut melaksanakan kebijakan dari Partai Komunis dan Negara tentang jaring pengaman sosial, memberikan sumbangan positif  pada aktivitas-aktivitas  Gerakan Lembaga Palang Merah dan Bulan Sabit Internasional”.

Presiden Tran Dai Quang memberikan “daftar emas kemanusiaan” kepada berbagai organisasi dan individu dalam dan luar negeri yang telah memberikan bantuan berupa bingkisan-bingkisan Hari Raya Tet kepada kaum miskin dan dana kepada program tersebut.


Komentar

Yang lain