PBB akan menghentikan sementara putaran perundingan Yaman

(VOVworld) – Utusan Khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa urusan Yaman, Ismail Ould Cheikh Ahmed, Kamis (4/8), memberitahukan akan menghentikan sementara putaran perundingan damai antara faksi-faksi yang bermusuhan di Yaman, tapi menegaskan bahwa semua perundingan itu akan dijalankan kembali untuk mencapai satu permufakatan yang berjangka panjang dan berkesinambungan bagi negara Timur Tengah ini.


PBB akan menghentikan sementara putaran perundingan Yaman - ảnh 1
Utusan Khusus PBB urusan Yaman, Ismail Ould Cheikh Ahmed
(Foto: EPA/VNA)


Ketika berbicara di kanal televisi nasional Kuwait, dia menekankan: “Kami berencana mengadakan sidang terakhir dari putaran perundingan damai pada Sabtu (6/8) dan menurut rencana, satu komunike akan dikeluarkan, diantaranya menekankan hal-hal utama yang telah dicapai oleh para pihak. Kami menginginkan satu permufakatan damai yang berjangka panjang dan berkesinambungan”. Pejabat Perserikatan Bangsa-Bangsa ini menambahkan lagi bahwa perundingan-perundingan akan dipulihkan kembali setelah itu dan para pihak yang bermusuhan di Yaman akan kembali ke Kuwait, namun tidak memberitahukan waktu kongkrit. Setelah meninggalkan meja perundingan pada awal pekan ini, delegasi Pemerintah Yaman telah tiba kembali di Kuwait pada Kamis sore (4/8) untuk menghadiri sesi perbahasan terakhir.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain