Pembukaan Festival Kopi Buon Ma Thuot ke-9

(VOVWORLD) - Pada Senin malam (10 Maret), di Lapangan 10 Maret, Kota Buon Ma Thuot, Provinsi Dak Lak, Festival Kopi Buon Ma Thuot ke-9 tahun 2025 dibuka. Dengan tema “Buon Ma Thuot – Destinasi kopi dunia”, Festival ini terus menegaskan dan meningkatkan posisi kopi Vietnam di pasar dunia.
Pembukaan Festival Kopi Buon Ma Thuot ke-9 - ảnh 1Pembukaan Festival Kopi Buon Ma Thuot ke-9 (Foto: nhandan.vn)

Pada upacara pembukaan tersebut, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Tran Hong Ha sangat menghargai kontribusi industri kopi terhadap pembangunan ekonomi tanah air; menginginkan agar kopi Dak Lak meningkatkan nilai industrinya, mengembangkan Kota Buon Ma Thuot menjadi destinasi kopi dunia:

“Kementerian Industri dan Perdagangan, Kementerian Luar Negeri, instansi Penerbangan dan Pariwisata supaya fokus pada promosi dan perluasan pasar domestik dan internasional, memperkenalkan produk kopi Vietnam pada event diplomatik dan destinasi wisata terkenal. Bersamaan itu, badan-badan usaha perlu membuat strategi promosi, pemasaran, dan menetapkan brand yang sesuai dengan kemampuannya; memperluas kanal distribusi langsung di pasar-pasar potensial, mengembangkan e-commerce, dan mendiversifikasi kanal  konsumsi”.

Festival kopi Buon Ma Thuot berlangsung di Provinsi Dak Lak sampai tanggal 13 Maret ini.

Komentar

Yang lain