(VOVWORLD) -Pada Kamis sore (22 Januari), Kongres Nasional XIV Partai Komunis Vietnam (PKV) telah mengumumkan hasil pemilihan dan mengesahkan daftar anggota terpilih ke dalam Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) angkatan XIV.
Sekjen To Lam berpidato (Foto: VNA) |
Daftar KS PKV angkatan XIV diumumkan pada Kamis malam (22 Januari), yang terdiri dari 200 anggota, di antaranya 180 anggota resmi dan 20 anggota cadangan. Jumlah anggota KS PKV dijaga sama seperti pada Kongres Nasional XIII PKV.
Dari 180 anggota resmi yang terpilih kali ini, terdapat 123 anggota dari lembaga pusat dan 57 anggota dari daerah-daerah.
Di antara para delegasi dari kelompok lembaga pusat yang terpilih terdapat Sekretaris Jenderal KS PKV To Lam; Anggota Tetap Badan Sekretariat, Tran Cam Tu; Ketua Majelis Nasional, Tran Thanh Man; Kepala Departemen Organisasi KS PKV, Le Minh Hung; Ketua Departemen Inspeksi KS PKV, Tran Sy Thanh; Wakil Perdana Menteri Pham Thi Thanh Tra; Menteri Pertahanan Phan Van Giang; Menteri Keamanan Publik Luong Tam Quang; Menteri Kesehatan Dao Hong Lan; Menteri Pendidikan dan Pelatihan Nguyen Kim Son; Direktur Jenderal Radio Suara Vietnam, Do Tien Sy dan sebagainya.
Pada Jumat pagi (23 Januari), KS PKV angkatan XIV akan menyelenggarakan Sidang Pleno pertama untuk memilih Politbiro, Badan Sekretariat, Departemen Inspeksi KS PKV, serta Ketua Departemen Inspeksi KS PKV.