Presiden Vietnam, Truong Tan Sang menghadiri KTT Badan-Badan Usaha APEC

(VOVworld) - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Badan-Badan Usaha Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC)–tahun 2015 telah dilangsungkan, Selasa pagi (17/11) di Manila (ibukota Filipina).  Yang menghadiri  KTT ini, ada  para wakil dari 1200 badan usaha papan atas di kawasan Asia-Pasifik. Presiden Vietnam, Truong Tan Sang merupakan  pemimpin satu-satunya yang diundang hadir dan menyampaikan pidato sebagai undangan istimewa di Konferensi tentang tema: “Strategi demi pertumbuhan, keadilan dan kemandirian”.  Ini merupakan aktivitas resmi yang pertama dari Presiden Truong tan Sang  dalam serentetan aktivitas Pekan Tingka Tinggi APEC-2015.  Ketika berbicara di depan  Konferensi ini, Presiden Truong Tan Sang  menekankan: Asia-Pasifik sedang  berada dalam saat  yang bersifat titik balik , belum pernah ada denominator besar tentang  satu Komunitas   yang damai, stabil, berkembang dan sejahtera  seperti sekarang.



Presiden Vietnam, Truong Tan Sang menghadiri  KTT  Badan-Badan Usaha APEC - ảnh 1
Presiden Vietnam,Truong Tan Sang berbicara di depan KTT  Badan-Badan Usaha Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC)–tahun 2015 t

Ketika berbicara di depan para  badan  usaha  tentang  prospek ekonomi Vietnam, Presiden Truong Tan Sang  menunjukkan: Vietnam sedang memperhebat reformasi institusi, menyempurnakan sistim perundang-undangan, reformasi prosedur adminitrasi,  memperbaiki lingkungan bisnis di dalam negeri. Dengan  menyempurnakan perundingan tentang empat perjanjian perdagangan bebas dengan para mitra  pada tahun 2015 ini, Vietnam sedang  menjadi titik konektivitas yang penting dari jaringan produksi dan rangkaian nilai regional dan global. Presiden Truong Tan Sang menegaskan akan mengarah ke penyelenggaraan Tahun APEC-2017, Vietnam akan terus berjalan seperjalanan dengan para anggota APEC dalam mendorong pertumbuhan yang berkesinambungan.

Badan-badan usaha semuanya  memberikan apresiasi terhadap hasil-hasil positif  yang dicapai oleh Vietnam  dalam upaya melakukan pembaruan secara ekstensif dan intensif, melakukan restrukturisasi perekonomian, menstabilkan ekonomi makro,  mempertahankan  laju pertumbuhan.  Badan-badan usaha juga percaya bahwa dengan partisipasi pada  semua perjanjian perdagangan bebas generasi baru, Vietnam akan terus  menjadi destinasi yang atraktif kepada badan-badan usaha. Badan-badan usaha juga menegaskan akan memperkuat  aktivitas-aktivitas bisnis  dan investasi di Vietnam untuk bersama-sama  menyongsong peluanga-peluang dan potensi kerjasama baru.


Komentar

Yang lain