Rakyat seluruh Vietnam menginginkan agar PM baru mengeluarkan program besar untuk kepentingan Negara dan bangsa

(VOVworld) – Dengan terpilihnya Perdana Menteri (PM), Kamis pagi (7/4), Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13 telah menyelesaikan penyempurnaan 3 jabatan pemimpin yang paling tinggi dari  Negara, Pemerintah dan MN, rakyat seluruh negeri percaya bahwa dengan kapabilitas politik dan pengalamannya, PM Nguyen Xuan Phuc akan mengeluarkan keputusan-keputusan yang tepat, membawa Tanah berkembang dan maju.

Rakyat seluruh Vietnam menginginkan agar PM baru mengeluarkan program besar untuk kepentingan Negara dan bangsa - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan persidangan ke-11 MN Vietnam angkatan ke-13
(Foto: tuoi tre.vn)

Pham thanh Noi, warga provinsi Tra Vinh (Vietnam Selatan) memberitahukan: “Hal yang  dicapai oleh Pemerintah, terutama PM masa bakti lalu sangat positif dalam hubungan internasional, membantu Tanah Air melakukan integrasi secara intensif dan ekstensif pada komunitas internasional, mengungkapkan masalah Laut Timur dan mencapai kebulatan pendapat dan simpati dari banyak negara di dunia, termasuk juga negara-negara adi kuasa. Saya percaya bahwa Pemerintah masa bakti mendatang akan membuat Tanah Air semakin makmur  sejahtera”.

Bapak Nguyen Van Hao, warga kota Can Tho (Vietnam Selatan) menginginkan agar dengan posisi baru, PM Nguyen Xuan Phuc akan lebih berusaha keras lagi untuk bersama dengan Pemerintah memecahkan masalah-masalah penting Negara pada mas depan. Dia mengatakan: “Saya menginginkan agar pada masa bakti baru, pertama  ialah tentang pencegahan dan penanggulangan bencana alam maka masalah tanggul-tanggul air supaya kokoh, modern dan tidak tambal sulam.  Kedua ialah tentang masalah Laut Timur, kita harus tegas, harus bertindak, jadi jangan membiarkannya seperti ini sangat berbahaya. Kalau berhasil melakukan hal ini, maka Tanah Air kita baru kuat dan sejahtera”.

Sementara itu, pemilih kota Hanoi menyatakan keinginan bahwa PM akan menyelenggarakan Pemerintah secara baik untuk mengembangkan Tanah Air secara berkesinambungan, memperkuat reformasi hukum, membela hak manusia dan aktif memberantas korupsi. Bapak Nguyen Van Nguyen, Direktur Perusahaan Hukum Hung Nguyen menyatakan kepercayaan: “PM baru, dengan banyak pengalaman di bidang undang-undang memberantas kriminalitas, pekerjaan internal yang dia tempuh akan bersama dengan Ketua Mahkamah Rakyat Agung, Ketua Kejaksaan Rakyat Agung memperhatikan dan memperkuat reformasi hukum, membangun satu hukum yang jernih dan kuat, membela keadilan, hak manusia, memperhatikan lebih lanjut lagi peranan pengacara dalam usaha mencegah dan memberantas kriminalitas, memberantas semua tuduhan salah dan kritik sosial”.


Komentar

Yang lain