Rusia, Turki sepakat mendorong gencatan senjata di Suriah

(VOVworld) – Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia, Selasa (27/12) memberitahukan bahwa Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Lavrov dan timpalannya dari Turki, Mevlut Cavusoglu telah sepakat mendorong gencatan senjata di Suriah dan mempersiapkan perundingan-perundingan damai yang direncanakan akan berlangsung di Astana, ibukota Kazakhstan.



Rusia, Turki sepakat mendorong gencatan senjata di Suriah - ảnh 1
Menlu Rusia dan Turki
(Foto : Kantor berita Vietnam/VNA)



Kemlu Rusia menyatakan bahwa pembicaraan per telepon antara Menlu dua negara telah “menekankan arti pentingnya penyelesaian secara cepat semua permufakatan yang bersangkutan dengan batas-batas nyata untuk menghentikan tindakan militer di Suriah, memisahkan faksi oposisi moderat keluar dari organisasi-organisasi teroris dan mempersiapkan pertemuan yang akan diadakan di ibukota Astana pada waktu mendatang’,” Menlu Sergei Lavrov juga menyatakan bahwa sekarang Pemerintah Suriah sedang melakukan perundingan dengan faksi oposisi menjelang pertemuan diperluas di Astana.

Sementara itu, sumber berita diplomatik menyatakan bahwa para pejabat militer dari Rusia dan Turki belakangan ini mengadakan kontak dengan faksi oposisi Suriah di ibukota Ankara untuk berbahas tentang pembatasan dari semua batas-batas dari perintah gencatan senjata di Suriah.

Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, Selasa (27/12), kelangan otoritas Amerika Serikat menyatakan bahwa tentara AS dan Rusia sedang memperkuat melaksanakan perbahasan tentang perang yang dilakukan dua negara ini untuk menentang Organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) di Suriah.

Komentar

Yang lain