Uni Eropa berseru supaya melaksanakan embargo senjata terhadap Arab Saudi

(VOVWORLD) - Uni Eropa sedang meninjau pemberlakuan satu perintah embargo senjata terhadap Arab Saudi setelah kematian wartawan Jamal Khashoggi.
Uni Eropa berseru supaya melaksanakan embargo senjata terhadap Arab Saudi - ảnh 1 Serdadu Arab Saudi dengan mayoritas alat militer yang diimpor dari negara-negara asing (Foto: AFP/VNA)

Sebelumnya, pada Kamis (25 Oktober), Parlemen Eropa telah mengesahkan satu resolusi yang tak mengikat tentang masalah ini. Gerak-gerik tersebut dikeluarkan pada latar Jerman menyatakan akan menghentikan ekspor senjata ke negara Timur Tengah ini sampai saat alasan kematian wartawan Jamal Khashoggi di Kantor Konsulat Jenderal Arab Saudi di Istanbul, Ibukota Turki menjadi jelas.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Austria yang sedang memegang jebatan Ketua Bergilir Uni Eropa, Karin Keneissl menilai bahwa penghentian ekspor senjata yang diusulkan oleh Kanselir Jerman, Angela Merkel merupakan perintah yang tepat. Dia menyatakan bahawa keputusan melakukan embargo senjata terhadap Arab Saudi bisa membantu menghentikan perang yang kejam di Yaman yang dilaksanakan oleh persekutuan militer pimpinan Arab Saudi sejak tahun 2015.

Komentar

Yang lain