Vietnam dan AS memperkuat kerjasama di bidang energi nuklir demi tujuan damai

(VOVworld) – Pada Rabu (6 Mei) di kota Hanoi, Vietnam dan Amerika Serikat (AS) menandatangani Perjanjian kerjasama antara dua negara  tentang menggunakan secara damai energi nuklir (Perjanjian 123). Perjanjian 123 memandai kemajuan penting tentang kepercayaan dalam hubungan kerjasam antara Vietnam dan AS tentang penggunaan energi nuklir demi tujuan damai, bersamaan itu  membuka prospek-prospek besar bagi kedua fihak dalam mendorong proyek-proyek kerjasama kongkrit tentang penerapan radioaktif dan perkembangan listrik tenaga nuklir untuk melayani perkembangan sosial-ekonomi di masing -masing negara.


Vietnam dan AS memperkuat kerjasama di bidang energi nuklir demi tujuan damai - ảnh 1
Vietnam dan AS menandatangani Perjanjian Perjanjian 123 .
(Foto xalo.vn.


Perjanjian kerjasama antara  Pemerintah Vietnam dan Pemerintah AS tentang penggunaan secara damai tenaga nuklir ditandatangani di atas dasar  Butir 123 tentang “Kerjasama dengan negara lain” dalam Undang-Undang mengenai Energi Atom pada 1954 dari AS, guna menyesuaikan transaksi-transaksi  dagang bidang energi tenaga nuklir.

Selain itu, Perjanjian 123 juga menciptakan kerangka hukum untuk memperkuat kerjasama antara Vietnam dengan para mitra AS dalam aktivitas penelitian, pendidikan, perkembangan dan penerapan energi atom, khususnya dalam pengembangan listrik tenaga nuklir di Vietnam. Perjanjian 123 merupakan dasar bagi Vietnam untuk menerima teknologi mutakhir dan modern secara langsung atau yang berasal dari AS untuk proyek-proyek listrik tenaga nuklir di Vietnam./.




Komentar

Yang lain