Keindahan Sawah Terasering pada Musim Air Tumpah di Provinsi Lao Cai
An Mua-Vien Minh/VTC New -  
(VOVWORLD) - Satu musim air tumpah lagi tiba di sawah-sawah terasering di Provinsi Lao Cai sehingga menciptakan pemandangan indah seperti lukisan, menyerap kedatangan wisatawan dan menandai satu panenan baru dari warga di daerah pegunungan.
Setelah hujan-hujan pertama pada awal musim di daerah dataran tinggi Bac Ha (Provinsi Lao Cai), aliran air sejuk yang berasal dari anak sungai mengalir, melewati sawah terasering yang berlapis-lapis.
Musim air tumpah - nama beken dari warga daerah pegunungan lagi datang, membangunkan seluruh daerah hutan yang sedang dengan sibuk menyiapkan panen yang baru.
Sawah-sawah terasering berangsur-angsur diliputi lapisan air jernih, berkilau-kilau dengan sinar mata hari, menciptakan satu gambaran alam yang aijab sehingga mengejutkan semua orang.
Dari bulan Mei sampai bulan Juni setiap tahun, ketika hujan-hujan musim panas mulai turun deras, juga merupakan saat ketika air dari anak-anak sungai mulai mengalir, menyegarkan ladang-ladang yang sedang dilanda kekeringan.
Di daerah pegunggungan Tay Bac, di antaranya ada Kabupaten Bac Ha, penduduk hanya menanam satu musim padi setiap tahun karena kondisi iklim yang dingin dan keterbatasan sumber air. Oleh karena itu, musim air tumpah tidak hanya merupakan saat produksi pertanian yang penting saja, tetapi juga menghadirkan keindahan unik, “produk khas” dari daerah pegunungan Barat Laut.
Tidak seperti musim padi matang yang berwarni kuning, musim air tumpah memiliki warna yang tenang dan primitif, tapi masih berkilau dan memesonakan - kental dengan identitas Tay Bac.
Bagi warga etnis-etnis minoritas Mong, Tay dan banyak etnis lain yang hidup di daerah pegunungan Bac Ha, ini merupakan saat sibuk tapi sangat bersemangat.
Suara tawa bercampur dengan suara aliran air dan suara kerbau yang menginjak lumpur menciptakan satu simfoni kerja yang sederhana dan hangat di tengah-tengah daeah Tay Bac.
Berbagai varietas padi tidak hanya menghasilkan hasil panen yang tinggi saja, tetapi juga memberikan kualitas beras yang harum dan lezat, membantu warga daerah pegunungan mendapat pangan yang cukup.
Lukisan musim air tumpah di Bac Ha tampak indah seperti lukisan, menyerap kedatangan wisatawan dan menandai panenan baru bagi warga daerah pegunungan.
Tanpa hiruk-pikuk, tanpa kemewahan, musim air tumpah Bac Ha dengan tenang memikat hati orang lewat kesederhanaan, keaslian, dan ketulusan penduduk di sana.
An Mua-Vien Minh/VTC New