Penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Sekjen To Lam Terpilih Kembali sebagai Sekjen KS PKV Angkatan XIV

(VOVWORLD) - Kongres Nasional XIV Partai Komunis Vietnam (PKV) secara khidmat ditutup pada Jumat sore (23 Januari) di Pusat Konvensi Nasional di Hanoi, setelah 5 hari kerja (19-23 Januari).

Sesi penutupan dihadiri oleh 1.586 delegasi, termasuk para revolusioner veteran, Ibu Vietnam heroik, perwakilan intelektual, Duta Besar, Kuasa Usaha, kepala perwakilan kantor diplomatik, dan organisasi internasional.

Penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Sekjen To Lam Terpilih Kembali sebagai Sekjen KS PKV Angkatan XIV - ảnh 1Kongres Nasional XIV Partai Komunis Vietnam secara khidmat ditutup pada Jumat sore (23 Januari) di Pusat Konvensi Nasional di Hanoi, setelah 5 hari kerja (Foto: VNA)

Pada awal sesi penutupan, Le Quoc Minh, anggota Badan Sekretariat, mengumumkan daftar partai politik, organisasi, sahabat internasional, dan warga Vietnam di luar negeri yang mengirimkan pesan ucapan selamat kepada Kongres Nasional XIV PKV. Hingga 23 Januari, terdapat 898 surat dan telegram ucapan selamat dari partai politik, organisasi, sahabat internasional, dan asosiasi Vietnam di luar negeri telah diterima oleh Kongres Nasional XIV PKV.

Atas nama Presidium Kongres, dalam laporan hasil sidang pleno pertama KS PKV angkatan XIV, Ketua Majelis Nasional (MN) Tran Thanh Man mengumumkan bahwa Komite Sentral telah memilih 19 anggota Politbiro angkatan XIV dengan tingkat kepercayaan yang sangat tinggi.

Penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Sekjen To Lam Terpilih Kembali sebagai Sekjen KS PKV Angkatan XIV - ảnh 2Ketua MN Tran Thanh Man atas nama Presidium melaporkan hasil pemilihan Politbiro, Sekjen, Sekretariat, Komite Pemeriksaan KS PKV, Ketua Komite Pemeriksaan KS PKV angkatan XIV (Foto: VNA)

Dengan suara bulat (100%), KS PKV angkatan XIV  memilih To Lam, Sekretaris Jenderal Komite Sentral angkatan XIII, untuk mengemban jabatan Sekjen KS PKV  angkatan XIV.

Sidang pleno tersebut juga memilih Badan  Sekretariat KS PKV  masa bakti XIV, yang terdiri dari 13 anggota. Sebanyak 10 anggota Politbiro ditugaskan ke Sekretariat dan 3 anggota yang terpilih pada sidang pleno pertama KS PKV  angkatan XIV, yaitu Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan, Wakil Perdana Menteri Pham Thi Thanh Tra, dan Ketua Mahkamah Agung Rakyat Nguyen Van Quang.

Sidang pleno pertama KS PKV Masa Bakti XIV juga dengan suara bulat menominasikan Tran Cam Tu untuk dipilih kembali sebagai Sekretaris Tetap KS PKV  angkatan XIV dan sudah ditugaskan oleh Politbiro sebagai Sekretaris Tetap KS PKV  angkatan XIV.

Penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Sekjen To Lam Terpilih Kembali sebagai Sekjen KS PKV Angkatan XIV - ảnh 3Sekjen KS PKV To Lam angkatan XIV berpidato di depan sesi tersebut (Foto: VNA)

Pada sesi penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Ketua Majelis Nasional Tran Thanh Man mengumumkan bahwa pada sidang pleno pertama KS angkatan XIV, yang diadakan pagi harinya, KS angkatan XIV telah menyetujui jumlah anggota Komite Pemeriksaan KS angkatan XIV sebanyak 25 orang (23 anggota tetap dan 2 anggota paruh waktu) dengan terpilihnya Tran Sy Thanh sebagai Ketua Komite.

Dalam pidatonya setelah upacara pengenalan 200 anggota KS PKV angkatan XIV, Sekjen KS PKV angkatan XIV, To Lam, menegaskan:

Di hadapan Partai dan Rakyat, kami akan berjuang dengan segenap kekuatan kami, sepenuh hati dan kemampuan kami, untuk mengabdi pada usaha gemilang Partai, revolusi, dan Rakyat. KS PKV angkatan XIV berjanji setia sepenuhnya kepada target dan cita-cita Partai, menempatkan kepentingan nasional dan warga di atas segalanya, menjunjung tinggi kemerdekaan dan kemandirian, dan dengan tegas membela Tanah Air dan Rakyat. KS PKV  angkatan XIV akan terus membangun dan memperbaiki Partai yang bersih dan kuat, menjaga persatuan dan kekompakan di dalam Partai, memperkuat disiplin Partai dan supremasi hukum, meningkatkan mekanisme pengendalian kekuasaan, dengan tegas memerangi korupsi, pemborosan, dan penyelewengan , serta melakukan pekerjaan kekaderan.”

Penutupan Kongres Nasional XIV PKV, Sekjen To Lam Terpilih Kembali sebagai Sekjen KS PKV Angkatan XIV - ảnh 4KS PKV angkatan XIV melakukan unjuk muka di depan Kongres tersebut (Foto: VNA)

Sekjen KS PKV To Lam menegaskan bahwa tugas di masa depan membutuhkan tekad tinggi, disiplin ketat, dan upaya terus-menerus.

Di hadapan Partai dan Rakyat, kami berjanji untuk bersatu, bekerja dengan serius, bertindak tegas, dan berjuang hingga akhir untuk menjadi layak dipercaya oleh Partai, Rakyat, dan para delegasi Kongres, bertekad untuk memimpin keberhasilan pelaksanaan Resolusi Kongres Nasional XIV PKV, membawa negara ini berkembang menjadi bangsa yang kuat dan makmur di era baru.

Masih dalam sesi penutupan Kongres, para delegasi memberikan suara untuk menyetujui Resolusi Kongres Nasional XIV PKV. Setelah itu, Sekjen KS PKV  angkatan XIV, To Lam, menyampaikan pidato penutup yang menegaskan bahwa Kongres telah terlaksana dengan sukses.

Setelah sesi penutupan, diadakan konferensi pers internasional untuk mengumumkan hasil Kongres Nasional XIV PKV.

Pada malam harinya, sebuah program seni khusus berjudul "Di Bawah Panji Partai yang Gemilang" digelar di Stadion Nasional My Dinh, Kota Hanoi, untuk merayakan keberhasilan Kongres

Program kesenian tersebut menyatakan keyakinan dari seluruh Partai, seluruh rakyat, dan seluruh tentara terhadap kepemimpinan Partai Komunis Vietnam, dan tekad untuk berhasil melaksanakan Resolusi Kongres Nasional XIV PKV.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain