Thailand – Amerika Serikat mendorong kerjasama ekonomi

(VOVworld) – Kabinet Thailand pada Senin (12 November) mengesahkan keputusan yang mengijinkan Perdana Menteri (PM) Yingluck Shinawatra menanda-tangani empat naskah permufakatan, pernyataan bersama dan naskah MoU antara Thailand dan Amerika Serikat sehubungan dengan kunjungan yang didrencanakan akan dilakukan Presiden Amerika Serikat Barack Obama ke Thailand pada 18 November ini.

Thailand – Amerika Serikat mendorong kerjasama ekonomi  - ảnh 1

Perdana Menteri Thailand, Yingluck Shinawatra
(Foto: internet)

Yang patut diperhatikan ialah diantara naskah-naskah tersebut ada Permufakatan yang  antara lain mengatakan bahwa Thailand setuju melakukan perundingan dengan Amerika Serikat tentang Perjanjian kemitraan ekonomi strategis di kawasan Pasifik (TPP) mengenai perjanjian liberalisasi ekonomi setinggi-tingginya, dengan taraf yang bahkan lebih tinggi dari Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA).

Menurut itu, Thailand akan melakukan perundingan dengan Amerika Serikat tentang 26 bidang menurut kerangka perjanjian kemitraan ekonomi strategis kawasan Pasifik seperti: perundingan tentang buka pintu barang hasil pertanian dan industri; perundingan tentang persaingan dan badan usaha; merangsang dan meningkatkan kemampuan badan usaha serta menciptakan syarat yang kondusif untuk bisnis; perundingan tentang investasi; manajemen dan pengelolaan telekomunikasi, hukum, lingkungan hidup dan tenaga kerja. Di samping itu, Thailand, Amerika Serikat dan Badan Kerjasama demi perkembangan internasional akan menanda-tangani naskah MoU kerjasama untuk membantu negara-negara sedang berkembang di kawasan Asia Tenggara, khususnya kelompok negara sub-kawasan sungai Mekong./.

Komentar

Yang lain