Vietnam Berkomitmen Bekerja Sama Erat dengan PBB dan Semua Negara Lainnya dalam Perjuangan Melawan Terorisme

(VOVWORLD) - Demikian ditegaskan Menteri Keamanan Publik Vietnam, To Lam, dalam temu kerja dengan Vladimir Voronkov, Wakil Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) urusan pencegahan, pemberantasan terorisme, pada 16 Mei di New York, Amerika Serikat. Menteri To Lam juga mengapresiasi bantuan PBB terhadap pencegahan, pemberantasan terorisme dan kekerasan ekstremis di kawasan Asia Tenggara pada umumnya dan di Vietnam pada khususnya.

Vietnam Berkomitmen Bekerja Sama Erat dengan PBB dan Semua Negara Lainnya dalam Perjuangan Melawan Terorisme - ảnh 1Menteri Keamanan Publik To Lam, dalam temu kerja dengan Vladimir Voronkov, Wakil Sekretaris Jenderal PBB (Foto: VNA)

Menteri To Lam menegaskan, Vietnam mendukung upaya-upaya komunitas internasional dalam mengusahakan solusi-solusi yang efektif untuk melawan aktivitas-aktivitas teroris dan menyingkirkan terorisme. Ia menyambut baik PBB yang mengesahkan Pernyataan Keketuaan tentang pencegahan, pemberantasan terorisme serta meminta PBB supaya membantu Vietnam dalam mencegah, memberantas terorisme dan keamanan udara.

Pada pihaknya, Wakil Sekretaris Jenderal PBB berterima kasih atas kerja sama aktif dan bertanggung jawab dari Kementerian Keamanan Publik Vietnam dalam melaksanakan program, gagasan PBB dalam perjuangan melawan kriminalitas lintas negara. Ia menginginkan agar pada waktu mendatang Kementerian Keamanan Publik Vietnam terus bekerja sama melaksanakan strategi berjuang melawan terorisme global serta mengirimkan pejabat yang berpengalaman untuk bekerja di badan-badan PBB serta Kantor Pemberantasan Terorisme.

Komentar

Yang lain