Interpelasi MN: Tanggung Jawab dari Wakil Rakyat terhadap Para Pemilih

(VOVWORLD) - Sesi interpelasi dan jawaban interpelasi pada Persidangan ke-7 Majelis Nasional (MN) angkatan ke-15 akan berlangsung selama dua setengah hari, mulai dari hari Selasa (04 Juni), fokus pada empat kelompok isu di bidang-bidang: sumber daya alam dan lingkungan; industri dan perdagangan; auditing; kebudayaan, olahraga dan pariwisata. Ini merupakan kegiatan parlementer yang permanen di persidangan-persidangan MN, yang menunjukkan tanggung jawab dari para wakil rakyat terhadap pemilihnya selaku orang yang mewakili kekuasaan rakyat, mengatasnamai rakyat untuk meminta para menteri dan kepala instansi supaya menjawab dan memperjelas tanggung jawabnya. 
 
Interpelasi MN: Tanggung Jawab dari Wakil Rakyat terhadap Para Pemilih - ảnh 1Ilustrasi. Sumber: quochoi.vn

Kegiatan interpelasi dan jawaban interpelasi yang dilakukan MN selalu mendapat perhatian dan pemantauan yang khusus dari para pemilih dan rakyat di seluruh negeri. Sesi-sesi interpelasi dan jawaban interpelasi yang dilakukan MN disiarkan dan ditayangkan secara langsung kepada para pemilih dan rakyat di seluruh negeri. Kegiatan interpelasi dari MN selama ini telah memberikan sumbangan yang positif untuk memecahkan masalah-masalah di masyarakat, memberikan dampak praksis, mendorong badan-badan negara meningkatkan kualitas dan efisiensi kegiatannya.

Interpelasi yang tepat dan kena

Persiapan bagi sesi interpelasi dan jawaban interpelasi pada Persidangan ke-7 ini telah dilaksanakan secara cermat dan sejak dini. Komite Tetap MN telah memilih kelompok-kelompok isu interpelasi sejak dini, menciptakan syarat yang kondusif kepada para Menteri dan kepala instansi untuk meninjau, menilai, dan memberikan laporan yang terinci tentang kelompok-kelompok isu tersebut. Di atas dasar itu, para anggota MN punya cukup waktu untuk melakukan penelitian dan interpelasi secara tepat dan kena pada isu-isu titik berat. Ibu Nguyen Thi Ngoc Xuan, anggota MN dari Provinsi Binh Duong, menilai:

Saya mengapresiasi Komite Tetap MN yang telah memilih beberapa pendapat dan rekomendasi yang belum dipecahkan untuk diawasi setelah setiap persidangan. Dari situ, MN meneliti dan memberikan rekomendasi kepada tingkat yang berwewenang dalam meningkatkan fungsi, tugas, dan wewenang guna meningkatkan kualitas kegiatannya, terutama mengorganisasikan kegiatan-kegiatan pengawasan untuk memenuhi aspirasi yang layak dari para pemilih.

Banyak isi penting yang dinantikan para pemilih

Pada sesi interpelasi di Persidangan MN kali ini, keempat kelompok yang dipilih untuk diinterpelasikan merupakan isu-isu yang inklusif, berdampak, baik dalam waktu mendesak maupun dalam jangka panjang terhadap pelaksanaan rencana pengembangan sosial-ekonomi tanah air pada waktu mendatang, bersamaan itu juga memberikan pengaruh langsung terhadap kehidupan rakyat. Ibu Tran Thi Nhi Ha, anggota MN dari Kota Hanoi, Wakil Kepala Departemen Ombudsman MN, menganggap bahwa pada persidangan-persidangan belakangan ini, MN telah memperbarui acara interpelasi, memenuhi keinginan para pemilih.

Ketika memperhatikan kebijakan khusus untuk menyerap investasi bagi aktivitas-aktivitas kebudayaan, olahraga, dan pariwisata, Bapak Luu Ba Mac, anggota MN Provinsi Lang Son, mengatakan:

Pemerintah perlu mengeluarkan mekanisme, kebijakan, dan solusi terhadap barisan seniman dan aktor yang telah habis masa karirnya, tetapi belum mencapai usia pensiun. Bersamaan itu, perlu mengeluarkan mekanisme dan kebijakan untuk penyerapan dan remunerasi yang layak kepada orang-orang yang bekerja di bidang ini. Dari situ bisa turut meningkatkan kualitas program-program kesenian, melaksanakan tugas politik sekaligus memenuhi dengan lebih baik kebutuhan yang kian tinggi tentang penikmatan budaya dan kreativitas budaya dari setiap warga, seniman, dan aktor.

Tentang bidang kebudayaan, olahraga dan pariwisata, terutama isu-isu yang terkait dengan kebijakan khusus untuk menyerap investasi bagi aktivitas-aktivitas kebudayaan, olahraga dan pariwisata, pemanfaatan bahan budaya dan sejarah tanah air untuk mengembangkan industri budaya, Profesor Muda, Doktor Bui Hoai Son, Anggota Tetap Komisi Kebudayaan dan Pendidikan MN, mengatakan:

Pada periode sekarang ini, pengembangan kebudayaan orang Vietnam mempunyai mengalami peluang tapi juga tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluang, bagaimana mengatasi semua tantangan dan kemacetan untuk mengembangkan kebudayaan, agar supaya kebudayaan sungguh-sungguh menjadi fondasi spiritual bagi masyarakat, sungguh-sungguh menjadi target dan motivasi bagi perkembangan sosial-ekonomi, bersamaan itu membangkitkan aspirasi untuk mengembangkan tanah air yang sejahtera, berbahagia, pastilah menjadi salah satu tugas penting pada waktu mendatang.

Interpelasi merupakan bentuk pengawasan yang amat penting, menunjukkan tanggung jawab MN dan para anggota MN terhadap pemilih, bersamaan itu juga menetapkan secara jelas tanggung jawab pemimpin badan-badan fungsional terhadap bidang yang mereka urus. Penjelasan terhadap isu-isu yang sedang mendapat perhatian istimewa dari para pemilih, pengeluaran solusi-solusi yang konkret dan tepat waktu untuk mengatasi problematik secara efektif merupakan hal yang ditunggu-tunggu para anggota MN dan pemilih./.

Komentar

Yang lain