Otokritik dan kritik – aksentuasi politik dalam membangun Partai Komunis

(VOVworld) – Memperingati ultah ke-83 Berdirinya Partai Komunis Vietnam (3 Februari 1930 - 3 Februari 2013) juga merupakan saat  yang menandai masa satu tahun  menggelarkan pelaksaan  Resolusi Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV)  angkatan ke-11 tentang  beberapa masalah mendesak dalam pembangunan Partai dewasa ini, diantaranya ada aktivitas otokritik dan kritik  dalam seluruh Partai. Gelombang aktivitas kehidupan politik  yang menciptakan efek –efek  positif dan  memberikan sumbangan yang tidak kecil   pada tugas  pembangunan dan rektifikasi Partai Komunis. 

Otokritik dan kritik – aksentuasi politik dalam membangun Partai Komunis - ảnh 1
Polit Biro KS PKV mengadakan Konferensi untuk menyampaikan hasil  gelombang otokritik dan kritik  dari Polit Biro dan Sekretariat KS PKV tentang  Resolusi Sidang Pleno ke-4 KS PKV pad 8 November 2012
(Foto:dddn.com.vn)

          Selama ini, aktivitas otokritik dan kritik  dalam Partai  Komunis Vietnam  dilakukan secara permanen. Namun, otokritik dan kritik menurut semangat Resolusi Sidang Pleno ke-4 KS PKV angkatan ke-11 tentang beberapa masalah  mendesak  mengenai  pembangunan Partai Komunis dewasa ini  dilakukan pada tahun 2012 adalah gelombang aktivitas kehidupan politik yang amat penting demi kemurnian dan kemantapan dari Partai Komunis dan benar-benar menjadi aksentuasi dalam membangun Partai Komunis.

Otokritik dan kritik – aksentuasi politik dalam membangun Partai Komunis - ảnh 2
Doktor Nguyen Duc Ha, Kepala Biro urusan Partai di basis dari Departemen Organisasi KS PKV 
(Foto:vtc.vn)
Doktor Nguyen Duc Ha, Kepala Biro urusan Partai di basis dari Departemen Organisasi KS PKV memberitahukan: “Gelombang otokritik dan kritik  untuk kali ini dilakukan dalam seluruh Partai, dari atas sampai bawah, kolektif dulu, kemudian perseorangan. Khususnya, sebelum melakukan otokritik,  kita  mengambil pendapat dari semua organisasi dan perseorangan guna menyesuaikan diri.  Melakukan otokritik bertujuan mengembangkan keunggulan, mengoreksi kelemahan, jika ada banyak kelemahan, maka  juga melakukan banyak koreksi, kalau sedikit  kelemahan berarti  sedikit koreksi, jika belum menjalankan  kesalahan, maka kita akan tidak menjalankan kelemahan. Itulah inti masalahnya”.

          Klimaks  gelombang otokritik dan kritik  dalam Partai  yang berlangsung dari  Agustus  sampai dengan Desember 2012, dimulai dari Polit Biro, Sekretariat KS PKV sampai komite Partai  berbagai tingkat,  kolektif pimpinan semua badan, unit dan setiap anggota Partai  dalam seluruh Partai, dari  Pusat sampai semua daerah. Isi-isi  otokritik dan kritik  terhadap  semua kolektif dan perseorangan dalam seluruh Partai  merapati semangat Resolusi  Sidang Pleno ke-4 KS PKV, masalah-masalah mendesak,  perhatian kader dan anggota Partai dikeluarkan, dianalisis dan menarik pelajaran pengalaman yang mendalam. Aktivitas kehidupan politik   yang luas  tentang otokritik dan kritik  pada tahun 2012  telah mencapai hasil yang sangat  positif.

Otokritik dan kritik – aksentuasi politik dalam membangun Partai Komunis - ảnh 3
Profesor muda, Doktor Vu Van Phuc, Kepala Redaksi “Majalah Partai Komunis
(Foto:baobinhdinh.com.vn)

  Profesor muda, Doktor Vu Van Phuc, Kepala Redaksi “Majalah Partai Komunis” mengatakan: “Hasil  yang dicapai pertama-tama  ialah  keteladanan  kolektif Polit Biro  KS PKV, Sekretariat  KS PKV dan setiap anggota-nya. Itulah dasar bagi semua kader,  anggota Partai dan  semua organisasi  Partai di basis menggelarkan gelombang otokritik dan kritik  secara serius.  Otokritik dan kritik  yang dilakukan  Polit Biro KS PKV dan Sekretariat  KS PKV telah menciptakan  satu gelombang angin baru dalam ideologi dan fikiran dari kader, anggota Partai. Mayoritas kader dan anggota Partai  menunggu-nunggu hasil-hasil  pelaksanaan Resolusi Sidang Pleno ke-4  KS PKV”.

          Bersama dengan aktivitas otokritik dan kritik, pekerjaan  pembangunan Partai Komunis  pada tahun 2012 lalu  juga menaruh perhatian khusus  dalam menjunjung tinggi kepeloporan, keteladanan  dari pemimpin organisasi dan unit. Pekerjaan  organisasi, kekaderan dan ideologi  bagi kader dan  anggota Partai  dilakukan dalam seluruh Partai. Hasil-guna  gelombang  aktivitas kehidupan  politik  yang luas  menurut  semangat Resolusi Sidang Pleno ke-4 KS PKV  mempunyai  pengaruh yang tidak kecil  terhadap tugas  membangun dan merektifikasi Partai Komunis, untuk permulaan berhasil mencegah  kemerosotan tentang ideologi politik,  moral, gaya hidup dari satu bagian kader dan anggota Partai. Profesor muda, Doktor Vu Van Phuc  menekankan: “Setiap kader dan  anggota Partai, dari kader teras  tertinggi dari Partai sampai kader, anggota Partai, semuanya melihat diri sendiri  agar  bidang apa yang unggul dan bidang apa yang masih kurang. Kolektif memberikan sumbangan pendapat kepada setiap kader, setiap anggota Partai, maka setiap orang juga  menarik keunggulan,  dan kekurangan sendiri, cara mengatasinya  ke arah positif. Melalui penggelaran Resolusi  Sidang Pleno ke- 4 KS PKV, rakyat juga mengawasi lebih ketat dan lebih erat  penggemblengan yang dilakukan  setiap organisasi Partai, setiap kader dan  anggota Partai.  Menurut saya,  daya guna dan hasil-guna positif dari penggelaran Resolusi Sidang Pleno  ke- 4 KS PKV  adalah  domiman ”.

  Aktivitas kritik dan oto kritik sesuai dengan semangat Resolusi Sidang Pleno ke- 4 KS PKV pada tahun 2012 telah menjadi peristiwa peristiwa politik menonjol dalam Partai,  punya pengaruh tertentu terhadap usaha pembangunan dan rektifikasi Partai untuk meningkatkan hasil-guna kepemimpinan Partai Komunis Vietnam. Dari hasil ini, pelaksanaan sistem  otokritik  dan kritik  menurut Resolusi Sidang Pleno ke-4 KS PKV akan dilaksanakan secara permanen dalam Partai, berkaitan dengan  pelaksanaan tugas, tanggung jawab setiap kader dan anggota Partai, turut memperkuat kekuatan memimpin dari Partai Komunis Vietnam pada latar belakang Tanah Air Vietnam tidak henti- hentinya berkembang dan berintegrasi pada komunitas internasional./.

 

Komentar

Yang lain